5 Cara Beri Makanan ini Agar Kucing Kampung Gemuk dan Sehat

13 Februari 2023, 17:51 WIB
Ilustrasi 5 cara beri makanan ini agar Kucing Kampung gemuk dan sehat. /Youtube: Kucing Meoong/

Ringtimes Bali – Kucing Kampung adalah salah satu jenis kucing paling populer yang sering dipelihara oleh mayoritas masyarakat Indonesia.

Kucing Kampung juga memerlukan asupan nutrisi yang sama baiknya seperti kucing ras Anggora, Persia dan Maine Coon yang memerlukan perawatan mahal.

Ternyata memelihara Kucing Kampung cukup mudah dengan memberikan mereka makanan sesuai dengan kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan.

Berikut lima makanan yang baik untuk Kucing Kampung kesayangan Anda, dilansir dari YouTube Kucing Meong.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Bulu Kucing Kampung Lebat dan Sehat Seperti Anggora

1. Beri makan daging

Kucing pada dasarnya adalah hewan karnivora atau pemakan daging. Semua jenis daging baik untuk mereka namun daging ikan merupakan daging terbaik bagi Kucing Kampung.

Sebelum memberikan daging ikan kepada si kucing sebaiknya diolah dahulu, bisa direbus, digoreng dan dihaluskan seperti bubur. Bisa diberikan beberapa kali dalam seminggu untuk memenuhi kebutuhan nutrisi mereka.

2. Berikan Nasi

Nasi pada Kucing Kampung sebenarnya bisa berdampak baik dan juga berdampak buruk tergantung bagaimana menyajikannya.  

Apabila memberikan nasi terlalu banyak bisa mengganggu pencernaannya. Gunakan perbandingan 25% untuk nasi dan 75% untuk daging. Pemberian nasi yang lebih sedikit dibanding lauk bertujuan untuk menghindarkan kucing dari penyakit diare.

Baca Juga: Perhatikan Lima Hal Ini Saat Baru Pelihara Anak Kucing yang Masih Kecil

3. Berikan tempe

Ternyata tempe bisa digunakan untuk pertolongan pertama pada kucing yang terkena diare. Bakteri yang terkandung pada tempe mampu menetralisir bakteri merugikan pada usus kucing.

Akan tetapi, tidak semua kucing suka dengan tempe. Jika ingin memberikan tempe pada Kucing Kampung sebaiknya jangan langsung memberikannya begitu saja. Lebih baik diolah dahulu dengan cara direbus atau digoreng.

Selain itu, bisa juga mencampurkannya dengan makanan seperti ikan ayam dan daging dengan perbandingan lebih sedikit

4. Kuning telur

Kucing Kampung yang mengkonsumsi kuning telur dipercaya akan membuat bulunya semakin lebat dan halus. Namun yang boleh dimakan oleh kucing adalah kuningnya dan jangan sampai memberikan putih telur pada si kucing.

Baca Juga: Cek Fakta Menarik Ras Kucing Siam yang Cerdas dan Lincah dari Thailand 

Putih telur mengandung zat avidin yang mampu mengikat vitamin B7 yang dibutuhkan oleh kucing sedangkan pada kuning telur justru mengandung protein dan kalium yang sangat dibutuhkan oleh si kucing.

5. Berikan snack kucing

Makanan praktis yang bisa kita temukan di petshop terdekat. Selain praktis Kucing Lampung juga sangat suka dengan makanan ini.

Bahkan snack kucing yang harganya murah ternyata membuat Kucing Kampung sangat menyukainya.

Bagi kamu yang tidak memiliki waktu menyiapkan makanan untuk kucing peliharaan, maka snack kucing adalah pilihan yang paling tepat dengan berbagai kandungan gizi yang lengkap.

Baca Juga: Moggy Si Kucing Kampung Terpopuler di Dunia, Simak Faktanya

Itulah lima makanan kucing yang baik untuk Kucing Kampung. Kamu bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan Kucing Kampung kesayanganmu.***

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha

Tags

Terkini

Terpopuler