Telah Rilis! Trailer Kimetsu No Yaiba season 3,

11 Desember 2022, 10:30 WIB
Trailer Kimetsu No Yaiba Season 3. /Twitter/ @kimetsu_off/

RINGTIMES BALI – Telah rilis trailer anime Kimetsu Yaiba: ‘Swordsmith Village Arc’ yang dijadwalkan tayang pada bulan april 2023.

Anime Kimetsu No Yaiba musim ketiga ini merupakan lanjutan dari Kimetsu No Yaiba Season 2 District Entertainment Arc.

Dikabarkan untuk episode pertamanya akan berdurasi selama 1 jam. Kimetsu No Yaiba Season 3 akan mengadaptasi The Swordsmith Village Arc.

Baca Juga: Fakta Unik One Piece, Isu Hubungan Internasional Dikemas dalam Serial Anime Aksi Komedi

Berdasarkan cerita dari manga Kimetsu No Yaiba, Arc satu ini akan menceritakan eksistensi desa penempa pedang yang telah berkontribusi bagi para pemburu iblis (Demon Slayer).

Semua katana atau pedang yang digunakan oleh para Demon Slayer diproduksi dari desa itu.

Diketahui sebagai desa penempa pedang bagi Semon Slayer. Tentunya desa itu menjadi target buruan dari para iblis utusan Kibutsuji Muzan.

Baca Juga: Suzume no Tojimari Telah Tayang di Jepang, Ini 5 Rekomendasi Anime Karya Makoto Shinkai Lainnya

Dilansir dari Instagram @animeindoofficial pada 10 Desember 2022, alasan Kibutsuji Muzan ingin mengahancurkan desa tersebut supaya para demon slayer kehilangan pemasok senjata mereka.

Dalam manganya, para iblis Kibutsuji Muzan akhirnya mengetahui lokasi dari tempat penempa pedang tersebut.

Tak pikir panjang Kibutsuji Muzan mengutus para bawahanya untuk menuju desa tersebut dan menyerangnya.

Baca Juga: 4 Aplikasi Nonton Anime One Piece Gratis, Aman dan Resmi

Kibutsuji Muzan mengutus tugas ini kepada Gyokko dan Hantegu yang mana mereka adalah iblis bulan atas.

Disamping itu, Komado Tanjiro yang telah sadar dari koma usai pertarungan hebat melawan Gyutaro dan Daki di Distrik Entertainment Arc membantu Uzui Tengen.

Usai dirinya koma, Kamado Tanjiro diutus untuk berkunjung ke desa penempa pedang.

Baca Juga: Manga My Home Hero Akan Dapatkan Adaptasi Anime, Simak Sinopsisnya

Akan tetapi perjalanannya tidak mudah, Kamado Tanjiro diharuskan menutup mata selama perjalanan.

Selama perjalanan Kamado Tanjiro yang dalam keadaan mata tertutup tidak sadar jika ia digendong oleh banyak orang hingga sampai ke tujuan.

Tujuan Komado Tanjiro ke desa penempa itu untuk memperbaiki pedangnya yang patah dalam pertarungan sebelumnya.

Baca Juga: Anime DanMachi Season 4 Rilis Trailer, Tayang Mulai Juli 2022

Komadi tanjiro disambut hangat oleh tetua sesampainya di desa penempa itu.

Saat tetua menemui komado Tanjiro, Hotaru Hagenezuka kesal dengan dia karena sering mematahkan pedangnya. Dari itulah ia melarikan diri ke hutan.

Perlu diketahui, Haganezuka merupakan salah satu penempa pedang terbaik. Namun ia kesal karena tidak bisa membuat pedang yang tangguh seperti para leluhurnya.

Baca Juga: Anime Blue Lock Rilis Trailer Karakter Baro Shoei, Tayang Mulai Oktober 2022

Dari situ, Komado Tanjio pergi menemui Haganezuka untuk kembali memperbaiki pedangnya.

Namun, Haganezuka bersih keras untuk tidak membuatkan pedang lagi untuk Komado Tanjiro.

Beberapa hari kemudian, Komado Tanjiro yang sedang berjalan jalan dihutan kedapatan mendengar suara orang lagi bertengkar.

Ternyata itu adalah kotetsu, yang berdebat dengan Muichiro Tokito seorang pilar kabut. Sata itu Muichiro Tokito ingin berlatih pedang menggunakan boneka legendaris.

Baca Juga: Anime Blue Lock Rilis Trailer Karakter Baro Shoei, Tayang Mulai Oktober 2022

Kotetsu melarang Muichiro Tokito untuk berlatih dengan boneka itu karena akan melumpuhkan maha karya leluhurnya.

Suatu saat Muichiro Tokito berlatih dengan boneka itu dan mengalami kerusakan parah karena seteraan kekuatan yang jauh.

Melihat bonekanya marah membuat kotetsu sedih. Oleh karena itu Muichiro membujuknya untuk memperbaiki boneka itu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film, Drakor, dan Anime Versi Jimin BTS, Ada Sky Castle hingga One Piece

Meskipun pesimis, tapi kotetsu tapi berubah pikiran usai terus menerus diyakinkan.

Ketika boneka itu semakin rusak, secara mengejutkan keluar pedang dari tengah-tengah boneka itu.

Menurut Manga, pedang yang keluar dari boneka itu adalah nichirin terkuat di desa itu.

Baca Juga: Anime ‘Love Live Superstar’ Rilis Trailer Season 2, Mulai Perjalanan dengan 4 Member Baru!

Sembari melihat pedang indah itu, Haganezuka datang dan akan memperbaiki pedang Komado tanjiro.

Disaat yang bersamaan dua iblis utusan kibutsuji muzan mendekat dan telah menyerang desa.

Mereka telah membunuh banyak warga sampai Muichiro Tokito dan Komado Tanjiro tak sadar dan terlambat.

Baca Juga: Anime ‘My Master Has No Tail’ Rilis Trailer Kedua, Ungkap Nama Seiyuu-nya

Mereka harus melakukan sesuatu untuk menyelamatkan para penempa pedang.

Selain komado Tanjiro dan Muichiro Tokito, ada juga salah satu pemburu iblis wanita sekaligus Hashira cinta Mitsuri Kanroji.***

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler