7 Arti Mimpi Menikah, Salah Satunya Akan Memiliki Komitmen Serius

19 Mei 2022, 18:12 WIB
Ilustrasi 7 Arti Mimpi Menikah, Salah Satunya Akan Memiliki Komitmen Serius. /PIXABAY/OlcayErtem

RINGTIMES BALI - Halaman ini akan membahas 7 arti mimpi menikah. Mimpi tak lebih dari bunga tidur saja, namun banyak juga yang menganggap bahwa mimpi bisa jadi pertanda akan terjadinya sesuatu.

Mimpi atau Bunga Tidur merupakan hal yang wajar dialami oleh semua orang, akan tetapi ada beberapa mimpi yang seringkali dianggap sebagai pertanda dari berbagai hal yang mungkin terjadi. Ini dia 7 arti mimpi menikah.

Ya, salah satunya adalah mimpi menikah. Bahkan bisa jadi kamu mimpi menikah dengan sahabat, pacar, mantan atau bahkan orang yang belum pernah kamu lihat sebelumnya.

Baca Juga: 4 Arti Mimpi Hamil, Salah Satunya Mendapatkan Rezeki Berlimpah

Namun perlu dipahami bahwa mimpi tidak harus dijadikan sebagai jalan hidup atau  sesuatu yang menentukan hidup. Jadikanlah arti mimpi sebagai bahan introspeksi dan motivasi. 

Dilansir dari kanal YouTube milik Pemimpi, berikut ini akan dijelaskan 7 arti mimpi yang dapat disimak bersama. 

1. Mimpi Menikah Padahal Masih Lajang

Seseorang yang belum menikah pun bisa saja mimpi menikah. Walaupun belum ada rencana untuk menikah. 

Arti menikah dapat dikaitkan dengan suatu komitmen terhadap sesuatu. Pernikahan adalah dua individu yang berkomitmen. 

Baca Juga: Arti Mimpi Melihat Pohon Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Memperoleh Rezeki

Jadi jika kamu mimpi menikah tetapi tidak sedang berencana untuk menikah, maka akan ada komitmen yang akan kamu jalankan di dalam kehidupan nyata. 

2. Mimpi Menikah Dengan Orang Yang Tidak Disukai

Kamu bisa saja ada di dalam keadaan sedang bermimpi jika kamu menikahi seseorang yang tidak kamu sukai.

Mungkin saja ini terdengar aneh, mengingat orang tersebut adalah kerabat atau orang lain. 

Alasan umum yang bisa membuatmu menikah dengan seseorang bisa saja karena kamu berada di dalam proyek yang sama. 

Baca Juga: Simak Arti Mimpi Mandi Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Mendapat Kebahagiaan

Namun jika kamu belum memiliki komitmen, maka arti mimpi menikah dengan orang yang tidak kamu sukai ini adalah melambangkan sesuatu dari hal yang diminati olehmu. 

3. Mimpi Menikah Dengan Mantan

Mantan adalah seseorang di masa lalu yang sekarang sudah menjadi jodoh orang lain. 

Tidak sedikit orang yang masih mengingat mantannya hingga saat ini. 

Namun jika dikaitkan dengan kamu memimpikannya di dalam tidurmu, maka itu memiliki arti jika kamu belum bisa melupakannya. 

Baca Juga: 6 Arti Mimpi Tentang Ikan Menurut Primbon Jawa Beserta Cara Mengatasinya

Jadi, ketika kamu sudah memutuskan untuk menjalani kehidupan baru, maka buanglah semua kenangan tentang mantan. Agar bayang-bayangnya tidak menghantuimu. 

4. Mimpi Menikahi Teman

Kadang juga ada yang mimpi menikah dengan teman. Baik teman di rumah atau teman kantor. Itu sangat wajar. Namun sering membuat rasa penasaran.

Jadi ketika kamu menikah dengan teman, itu artinya kamu sangat dengan dengannya. Hubungan kalian sangat dekat sehingga kamu memiliki kekhawatiran kehilangannya. 

Namun bukan berarti kamu harus jatuh hati kepadanya. 

Baca Juga: Simak Arti Mimpi Melihat Kambing Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Mendapat Keberuntungan

5. Mimpi Menikah Dengan Orang Lain Selain Pasangan

Mimpi menikah dengan orang lain selain pasangan tidak boleh diasumsikan bahwa mimpi ini berarti kamu memiliki masalah dengan pasangan.

Jika kamu sudah tahu bahwa kamu tidak puas dengan pernikahanmu maka mimpi menikahi orang lain dapat melambangkan hal itu.

Tetapi biasanya pasangan dalam mimpi tersebut sebenarnya melambangkan kualitas yang dibutuhkan untuk berkomitmen pada diri sendiri.

Jika seseorang menikahi sosok yang dikenal seperti teman atau bahkan kalangan selebritis terapkan untuk mencari tahu lebih jauh.

Baca Juga: Simak Arti Mimpi Melihat Bunga Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya akan Datang Keberuntungan

6. Mimpi Menikah Dengan Orang yang Tak Dikenal 

Mungkin kamu pernah memimpikan hal ini. Orang yang sama sekali tak Kamu kenal bisa menikah denganmu bahkan wajahnya tak terlihat jelas di dalam mimpi.

Mimpi menikah dengan orang asing menandakan bahwa kamu akan memasuki babak baru dalam hidup.

Mungkin saja orang asing tersebut yang akan menjadi jodohmu dan membawa perubahan yang lebih baik dalam hidupmu.

Tapi jangan sampai bersedih jika jodohmu tak juga hadir dan terus berpikir tentang mimpi tersebut.

Baca Juga: 15 Arti Mimpi Makan Menurut Primbon Jawa Pertanda Baik dan Buruk

7. Mimpi Menghadiri Pernikahan 

Jika kamu mimpi datang ke pernikahan teman bisa jadi temanmu itu diam-diam memendam rasa padamu begitu juga sebaliknya. 

Jadi kalau hubungan kalian memang dekat pastikan apakah dia benar-benar memendam rasa kepadamu atau tidak.

Demikianlah pemaparan 7 arti mimpi menikah. Semoga bermanfaat untuk dijadikan bahan introspeksi kehidupan.***

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler