Arti Kedutan di Jari Manis Tangan Kanan Kiri Menurut Primbon Jawa

19 Agustus 2021, 19:10 WIB
Simak arti kedutan di jari manis tangan kanan dan kiri menurut kitab primbon Jawa. /pixabay

RINGTIMES BALI - Berikut arti atau makna kedutan yang dirasakan pada jari manis pada tangan bagian kanan dan kiri menurut penafsiran primbon jawa.

Kedutan ini dipercaya dapat menjadi pertanda baik ataupun pertanda buruk bagi seseorang yang mengalaminya.

Konon, orang yang merasakan kedutan di tangan kanan dan kiri ini akan mendapatkan keberuntungan atau justru kesialan dalam waktu dekat.

Baca Juga: 10 Arti Kedutan di Bibir Atas Bawah Menurut Primbon Jawa

Lantas bagaimana bila kedutan tersebut hanya dirasakan di bagian jari manis tangan kanan dan kiri?

Dilansir dari kanal YouTube Kitab Primbon Jawa, adapun arti kedutan di jari manis tangan kanan dan kiri menurut primbon jawa sebagai berikut:

1. Jari manis tangan kanan

Seseorang yang merasakan kedutan di jari manis kemungkinan dapat menandakan sebuah kabar baik akan datang.

Baca Juga: Arti Kedutan Jempol Tangan Kanan Kiri Menurut Primbon Jawa, Tanda Jodoh Mendekat

Menurut primbon Jawa, kedutan yang dirasakan di area tersebut berarti akan menerima rezeki dalam jangka waktu yang dekat.

2. Jari manis tangan kiri

Konon, orang yang mengalami kedutan pada jari manis tangan kiri kemungkinan akan menjadi pertanda baik.

Apabila Anda adalah seorang pria yang belum punya pasangan, Anda akan mendapatkan wanita yang baik sebentar lagi, mungkin saja itu adalah jodoh Anda.

Itulah beberapa arti kedutan di jari manis tangan kiri dan jari manis tangan kanan menurut primbon Jawa. Semoga bermanfaat.***

Editor: I GA Putu Yuliani Dewi

Tags

Terkini

Terpopuler