3 Tanda Dia Adalah Jodohmu, Urutan Terakhir Wajib Diperhatikan

26 Maret 2021, 19:58 WIB
Ilustrasi jodoh. /Pexels

RINGTIMES BALI – Menjalin hubungan memang tak mudah, apalagi untuk mengetahui dia jodoh kita atau bukan.

Jodoh memang rahasia Tuhan, tidak ada yang tahu bagaimana akhir dari sebuah hubungan. Kadang sudah memegang komitmen dengan sangat erat, ternyata hubungan yang terjalin tidak sampai ke pelaminan.

 

Mayoritas orang tidak ingin hubungan yang telah lama terjalin tidak membawa mereka ke ikatan yang serius. Oleh karena itu, kita harus menemukan orang yang tepat.

Baca Juga: Sama-sama Jomblo, Billy Ajak Ayu Ting Ting Nikah, Raffi: Pasti Mau, Siapa Tahu Jodoh!

Baca Juga: 4 Ciri Wanita Akhir Zaman Menurut Islam, Salah Satunya Sibuk Memikirkan Jodoh

Menemukan orang yang tepat sangat penting untuk kebahagiaan kita. Sehingga kita harus pandai dalam menilai seseorang, terlebih perihal jodoh.

Dilansir Ringtimesbali.com dari channel YouTube RUANG MORAL, berikut tiga tanda dia adalah jodohmu:

 

1. Nyaman

Coba tanyakan pada dirimu, apakah kamu menemukan rasa nyaman ketika dekat dengannya.

Baca Juga: 10 Tanda Pasangan Bukanlah Jodoh Anda, Saatnya Putus Cinta dan Move On

Baca Juga: Ramalan Zodiak 2021, Ini Jodoh yang Paling Cocok Zodiak Cancer

Rasa nyaman hanya bisa dirasakan oleh diri sendiri. Nyaman adalah perasaan yang mutlak dan tidak bisa ditawar.

Jika ketika pacaran atau dalam masa perkenalan saja tidak menemukan kenyamanan, bagaimana ketika sudah menikah nanti.

Tidak ada salahnya menanyakan kepada pasangan apakah dia merasa nyaman ketika berada di dekatmu.

Percuma saja jika hanya kamu yang merasa nyaman. Jadi, tanyakan juga bagaimana perasaan pasanganmu.

Baca Juga: Daftar Weton yang Sulit Dapat Jodoh Menurut Primbon Jawa, Cek Punyamu Sekarang

Jalinan rasa nyaman, akan membuah hubungan di antara kamu dan pasangan tidak akan merasa bosan.

Meskipun sudah menjalin hubungan dalam waktu yang lama. Bahkan sering merasa kurang jika kekasihmu tidak ada.

2. Saling menerima

Cinta sejati adalah yang tidak melihat latar belakang dan bisa menerima ada apanya. Tidak peduli kamu berasal dari keluarga miskin atau kaya, serta tidak mempermasalahkan kedudukan dan masa lalu kamu.

Yang terpenting bagi dia, kamu adalah milik dia dan akan menerimamu apa adanya. Begitu pula dengan kamu, jika kamu juga bisa menerima dia apa adanya, tanpa melihat bagaimana latar belakangnya, berarti dia kalian adalah cinta sejati.

3. Mengenalkan dengan orang tua

Hubungan asmara memang hanya kalian berdua yang menjalani. Namun sudah sewajarnya jika meminta restu kepada rang tua agar hubungan berjalan lancar.

Mengenalkan kamu kepada orang tuanya bisa menjadi salah satu bukti bahwa dia bangga telah memilikimu, dan ingin kamu menjadi bagian dari hidupnya.

Ketika dikenalkan dengan orang tua pasangan tentu sangat membahagiakan. Perhatikan dengan baik apakah mereka terlihat menyetujui.

Bagaimanapun juga, sebesar apa pun cinta dan komitmen di antara kalian, restu dan persetujuan adalah hal yang sangat penting.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler