Pemkab Badung Mengadakan Podcast Edisi Valentine Bersama Leeyonk Sinatra

14 Februari 2021, 11:00 WIB
Pemkab Badung Mengadakan Podcast Edisi Valentine Bersama Vokalis Band Asal Bali /Instagram.com/@leeyonk_sinatraofficial

RINGTIMES BALI – Pemkab Badung dalam akun Youtubenya mengundang seorang vokalis band Leeyonk Sinatra, Yudi Darmawan di acara ‘Ngonsep Episode 6’.

Dalam podcastnya yang kali ini mengundang seorang musisi yaitu membahas tentang kisah, kasih, dan karya edisi spesial valentine.

Dilansir Ringtimesbali.com dari kanal Youtube Pemkab Badung pada unggahannya hari ini tanggal 14 Februari 2021.

 

Baca Juga: 8 Fakta Menarik dan Mitos Hari Raya Valentine yang Jarang Kamu Diketahui

Di pembukaan acara, Yudi mengatakan kreativitas musisi menjadi terhambat karena adanya pandemi.

Semua musisi sangat membutuhkan panggung yang digunakan sebagai tempat menuangkan kreativitas dan kuantitas.

Selain itu Yudi juga diminta untuk menceritakan kisahnya sejak awal hingga menjadi musisi seperti sekarang.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Terbaik yang Cocok Menemani Perayaan Valentine di Rumah Saja

Diceritakan musisi asal bali tersebut sudah memiliki grup band sejak SMP yang diberi nama Soya. Kala itu ia mengatakan dirinya dan bandnya termasuk kategori hardboy.

Sampai pada akhirnya ketika memasuki jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), Yudi bertemu dengan seorang gadis.

Gadis tersebut adalah kakak kelasnya. Kemudian Yudi juga membuat band yang bernama wangsa di tahun 2011 dengan album-albumnya bercerita tentang cinta.

Baca Juga: 5 Daftar Film Komedi Romantis yang Wajib Ditonton Saat Hari Valentine

Saat masa SMA, Yudi juga mempunyai sebuah komunitas yang bernama Gerbang Akasia. Komunitas ini merupakan komunitas sosial yang membantu orang-orang seperti panti jompo dan panti asuhan dan komunitas ini masih aktif hingga sekarang.

Saat Yudi memasuki dunia perkuliahan, ia bertemu dengan seseorang bernama Pak Tu Bolo pemilik lagu berjudul Tetep Mekenyem.

Dari sanalah ia membangun grup band bernama ‘Leeyonk Sinatra’ yang memiliki moto “cukup dikenang lewat karya, jangan kenang orangnya.”

Baca Juga: 10 Ide Kado Valentine Terbaik Untuk Anak-anak Segala Usia

Namun sempat terpikir oleh Yudi untuk beristirahat sejenak dari profesi musisi dan ingin melanjutkan kuliahnya dan merasa jenuh.

Kejenuhan itu dirasakan karena komentar-komentar buruk di zaman dulu langsung didengar dan dirasakan.

Ketika itu terjadi, ada band yang ingin naik kemudian yang lama akan menghilang begitu saja. Tidak seperti tren saat ini menciptakan yang namanya selebgram dan aktif di sosial media, sehingga komentar negatif sering kali hanya dilihat di media tersebut.

Baca Juga: Momen Menyakitkan Valentine, ‘Aku Tahu Dia Selingkuh’ di Cerpen Hari Ini

Tetapi niat istirahat tersebut di redam oleh orang tuanya, yang mengatakan agar Yudi coba untuk bertahan di musisi sambil menjalani pendidikan kuliah.

Yudi juga berpesan kepada anak-anak, remaja, dan siapapun yang saat ini sedang ada di puncaknya, agar lebih bijak bersosial media.

“anak-anak muda yang lagi booming, lebih selektiflah untuk bersosial media, yah lebih wajar-wajarlah bersosial media,” ucapnya.

Baca Juga: Merayakan Valentine, Pasangan Ini Lebih Memilih Beramal daripada Berkencan

Yudi bisa berkarya seperti sekarang karena kebiasaannya dalam ATM (Amati, tiru, dan modifikasi).

Maksudnya, ia membuat sesuatu yang sama tetapi dengan inovasi yang baru. Bukan hanya sekedar menjiplak, misalnya dalam hal konsep.

Banyak diketahui oleh pendengarnya, bahwa lagu-lagu dari Leeyonk Sinatra mengisahkan cinta anak muda.

Baca Juga: 5 Inspirasi Kado Valentine Paling Romantis

Dari podcast yang diadakan Pemkab Badung ini, mengajak masyarakat terutama anak-anak muda untuk berani berkarya dan memiliki jiwa sosial yang tinggi terhadap sesama makhluk.*** 

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler