Ide Bisnis Sukses 2022 dari Pantengin Netflix Hingga Bangun Retail Drive Thru

- 13 Desember 2021, 17:54 WIB
Peluang ide bisnis tahun 2022, dari tren netflix, buka retail hingga manfaatkan drive thru
Peluang ide bisnis tahun 2022, dari tren netflix, buka retail hingga manfaatkan drive thru /nappy/pexels

Ide usaha selanjutnya adalah industri retail, sejak pandemi banyak retail yang tutup karena kehilangan pembelinya yang beralih ke fitur belanja online. 

Baca Juga: Peluang Usaha Budidaya Tanaman Lidah Buaya Hasilkan Untung Besar

Namun sejak 2021 banyak orang yang merindukan berbelanja secara langsung, ketika mereka menuju retail maka mereka dapat melihat, mencoba dan memilih dengan leluasa. 

Jika anda memiliki modal lebih atau ingin merintis usaha retail maka peluang akan terbuka dan target Anda adalah mereka yang mulai bosan dengan berbelanja online. 

Ide bisnis selanjutnya adalah drive thru business, ide usaha dengan memanfaatkan fasilitas drive thru cukup jarang ditemukan, sebagian hanya terdapat di retail makanan siap saji. 

Belum banyak restoran yang membuka peluang drive thru sedangkan banyak masyarakat yang hanya memiliki waktu singkat untuk berbelanja. 

Tetapi ide bisnis memanfaatkan kendaraan sudah banyak muncul dan diprediksi masih ramai di 2022, yaitu berjualan lewat mobil, menonton film dari dalam mobil dan berkeliling rumah hantu dari dalam mobil. 

Baca Juga: Rico Huang Ungkap Alasan Orang Miskin Susah Kaya

Penggunaan drive thru mulai berkembang di Indonesia, mengingat juga pandemi yang belum usai sehingga banyak keluarga yang saling melindungi dari penyebaran virus lewat bepergian dan menghabiskan waktu dalam satu mobil. 

Nah itu dia peluang ide bisnis yang akan sukses tahun 2022 mulai dari mengikuti tren Netflix, mencoba usaha retail dan mengembangkan fasilitas drive thru sebagai konsep baru.***

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah