Percantik Ruangan Rumah Anda dengan 5 Jenis Tanaman Janda Bolong

6 Desember 2020, 21:49 WIB
Percantik ruangan dengan 5 jenis janda bolong /Tokopedia/

RINGTIMES BALI -Selain membuat rumah terasa lebih hidup, tanaman hias indoor berfungsi sebagai tanaman pengusir nyamuk, tanaman penyerap polutan, tanaman pembersih ruangan, tanaman penyejuk ruangan, cara mempercantik ruangan, memperbaiki sirkulasi udara dalam ruang, dan masih banyak lagi.

Secara keseluruhan, dengan meletakkan tumbuhan hijau di dalam ruangan adalah cara yang pas untuk tren gaya hidup sehat.

Baca Juga: Langka dan Unik, Ini 5 Jenis Janda Bolong yang Sulit Ditemukan

Baca Juga: Kolektor Wajib Tahu, Tips Menanam Janda Bolong agar Tumbuh Subur

Kehadiran tanaman hias untuk mempercantik interior rumah dengan cara memasukkan tanaman ke dalam rumah atau gaya back to nature ini pernah menjadi tren desain interior 2018.

Ada banyak sekali jenis tanaman hias baik yang berukuran kecil atau besar tapi, salah satunya adalah janda bolong. Hanya saja tidak semua jenis janda bolong bisa diterapkan.

Dilansir Ringtimesbali.com dari Kanal Youtube Generasi Milenial, 6 Desember 2020 5 jenis janda bolong untuk dekorasi ruangan.

1. Monstera Deliciosa

Cirinya, daunnya lebar dengan lubang-lubang memanjang mulai dari tengah hingga pinggiran daunnya. Semakin tua daunnya, warnanya akan semakin hijau pekat. Tanaman ini biasa dijadikan dekorasi interior karena mampu tumbuh dalam suhu 20 hingga 30 derajat Celcius.

2. Monstera Borsigiana

Tanaman monstera ini sangat mirip dengan monstera deliciosa. Bedanya, lubang di daunnya lebih jarang dan ukuran batangnya lebih kecil, serta bulat. Batang monstera borsiginia juga lebih lunak dibandingkan monstera deliciosa. 

Baca Juga: Bikin Dompet Bolong, Ini 6 Jenis Janda Bolong Termahal di Tahun 2020

Baca Juga: Laku Hingga Puluhan Juta, Yuk Intip Cara Budidaya Monstera atau Janda Bolong

3. Monstera Varigeata

Jenis ini unik banget, karena ada bagian daunnya yang berwarna putih. Bahkan, ada jenis monstera variegata yang hampir seluruh daunnya berwarna putih.

Ada pula yang setengah hijau dan setengah putih. Jenis monstera ini agak susah ditemukan dan biasanya harganya lebih mahal dibandingkan monstera deliciosa.

4. Monstera Adansonii

Ukuran daunnya lebih kecil dibandingkan monstera deliciosa dan sering dijadikan tanaman gantung. Daunnya pun lebih rimbun. Bolong di daunnya juga tidak putus di ujung daunnya, beda dengan monstera deliciosa yang terputus di ujungnya.

Monstera ini juga bisa tumbuh merambat atau kamu ambil batang dan daunnya lalu ditanam di dalam vas bunga yang sudah diisi air. 

Baca Juga: Mengenal 5 Keistimewaan Si Janda Bolong yang Bikin Kaya Raya

Baca Juga: Harga Meroket, Bedakan Ciri Janda Bolong Murah VS Janda Bolong Mahal

5. Monstera Obliqua

Daunnya sangat tipis dan lebih banyak lubangnya dibandingkan daun. Ukuran dan penampilannya daunnya sekilas mirip dengan monstera adansonii, namun tanaman monstera jenis ini sangat jarang dijual. ***

 

 

 

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler