Pasangan Ganda Putri Greysia dan Apriyani Berpeluang ke Semifinal bila Tak Kalah dari Wakil Malaysia

- 29 Januari 2021, 12:30 WIB
Pasangan Gandi Pturi Greysia dan Apriyani  Berpeluang Lolos ke Babak Semifinal
Pasangan Gandi Pturi Greysia dan Apriyani Berpeluang Lolos ke Babak Semifinal /Dok. Badmintonindonesia

RINGTIMES BALI – Hari kedua pertandingan penyisihan grup A BWF World Tour Finals 202 mempertemukan pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan wakil Malaysia, Vivian Hoo/Yap Cheng Wen.

Pertandingan tersebut berlangsung selama 35 menit dan digelar di Impact Arena, Bangkok pada Kamis, 28 Januari 2021.

Pasangan ganda putri Indonesia berhasil mengalahkan dua set langsung wakil Malaysia dengan rubber game 21-17, 21-7.

Baca Juga: Napoli Melaju Ke Semifinal Coppa Italia Setelah Kalahkan Spezia dengan Skor 4-2

Raihan kedua ini membawa peluang besar bagi pasangan Greysia dan Apriyani untuk melangkah ke babak semifinal yang akan diselenggarakan pada Sabtu, 30 Januari 2021.

"Saya pikir kami siap untuk hari ini, kami sudah mempersiapkannya. Kami hanya ingin bermain dengan fokus di lapangan dan tidak kehilangan poin. Kami masih menikmati pertandingan,” ungkap Greysia dikutip Ringtimesbali.com dari situs PBSI.

 “Kami menikmati segalanya dan memberikan yang terbaik setiap hari,” tambahnya.

Baca Juga: Tottenham Hotspur vs Liverpool, Menang 1-3 The Reds Akhiri Puasa Kemenangan

Pada pertandingan sebelum babak semifinal dimulai, mereka akan terlebih dulu menghadapi wakil asal Malaysia Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean.

Pertemuan ini merupakan kali keempat mereka bertemu dengan rekor kemenangan 2-1 untuk ganda Indonesia,

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah