Review Spesifikasi dan Harga Vivo X90 Pro Plus, Smartphone Canggih, Akankah Jadi Pesaing Apple?

- 28 Februari 2023, 20:32 WIB
Vivo X90 Pro Plus ponsel terbaru yang menggunakan Chipset Snapdragon 8 Gen 2.
Vivo X90 Pro Plus ponsel terbaru yang menggunakan Chipset Snapdragon 8 Gen 2. /Instagram/@mobiledott

RINGTIMES BALI - Sebuah smartphone high-end dari produsen smartphone China, Vivo salah satu produsen ponsel asal Tiongkok, baru saja meluncurkan Vivo X90 Pro Plus ponsel terbaru yang menggunakan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 dari Qualcomm. 

Chipset Snapdragon 8 Gen 2 terbaru ini diproduksi dengan proses 4nm, yang memungkinkan Vivo X90 Pro Plus memiliki performa yang lebih cepat dan hemat energi. 

Vivo X90 Pro Plus ini memiliki layar AMOLED Full HD+ 6,55 inci dengan resolusi 2400 x 1080 piksel dan refresh rate 120Hz, smartphone ini dilengkapi dengan RAM 12GB dan penyimpanan internal 256GB. 

Dilansir dari kanal YouTube Youtuber Cupu, selain performa berbagai fitur fotografi video Vivo X90 Pro Plus juga patut diapresiasi, ada empat kamera dibelakang ponsel ini, dimuat dalam modul elips besar. 

Baca Juga: Nubia Red Magic 8 Pro dan Pro Plus Hp Gaming Terbaik, Simak Spesifikasinya

Vivo X90 Pro Plus memiliki empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 megapiksel, kamera ultra-wide-angle 48 megapiksel. 

Kamera telefoto 32 megapiksel, dan lensa periskop 8 megapiksel dengan zoom optik 5x. Smartphone ini juga memiliki kamera depan 32 megapiksel untuk selfie dan panggilan video. 

Vivo mengklaim bahwa kamera utama X90 Pro Plus dapat menangkap cahaya 77 persen lebih baik, dari X90 Pro berkat ukuran sensor kamera yang lebih besar. 

Semua kamera tersebut disandingkan dengan lensa Zeiss T-couting yang diklaim mampu mereduksi silau dan tampilan subjek datar, akibat pantulan cahaya saat pengguna memotret obyek tersebut. 

Baca Juga: Review Tecno Spark Go 2023, Test Main Game dan Kamera

Halaman:

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x