Kenali 5 Love Language yang Penting untuk Hubungan Anda

- 8 Februari 2023, 21:30 WIB
Ilustrasi pasangan.
Ilustrasi pasangan. /Unsplash/ Annette Sousa

RINGTIMES BALI - Membahas tentang love languages atau bahasa cinta, pernah kepikiran nggak sih kok rasanya susah banget ngertiin maunya pasangan, udah dikasih semuanya nih. Tapi kok kayaknya nggak pernah cukup buat dia.

Menurut dokter Gary Chapman dilansir dari Youtube Catwomanizer, ada lima love language atau bahasa cinta yang dapat membantu kamu mengkomunikasikan cinta baik kepada pasangan, orang tua, dan orang-orang terdekat.

Dilansir dari kanal YouTube Catwomanizer pada 8 Februari 2023, berikut ini 5 love language yang penting untuk hubungan, bisa menambah kedekatan dan membantu mengenal diri satu sama lain.

5 Love Language Pasangan

Ilustrasi love language pasangan.
Ilustrasi love language pasangan.

1. Words of affirmation

Ini berbicara tentang verbal compliment yang berarti kalian merasa dihargai, disayangi dan dicintai lewat puji-pujian, misalnya dengan bilang aku sayang banget sama kamu, kamu cantik hari ini, wah persentase kamu tadi bagus banget ya, pokoknya semua yang berkaitan dengan pujian verbal.

Sementara kamu akan merasa baper jika menerima kritik yang menjatuhkan ataupun komentar negatif sehingga bisa membuat kamu menjadi lebih sedih dengan mudah dengan perkataan tersebut.

Baca Juga: 3 Tanda Teman yang Iri dan Cara Mengatasinya

2. Quality time

Orang dengan bahasa cinta quality time akan meluangkan waktunya untuk orang yang dicintainya atau orang-orang yang diprioritaskan. Mereka memberikan waktu adalah caranya mengekspresikan cinta.

Misalnya yang lagi Long Distance Relationship (LDR) beda negara atau beda zona waktu akan menjadwalkan waktu untuk video call setiap pagi dan malam meskipun cuma setengah jam atau satu jam saja.

Jika bahasa cinta kalian quality time akan  merasa nggak dihargai ketika kalian lagi mau curhat sama tapi malah sibuk, tau-taunya ternyata update Instagram ataupun sibuk hal-hal yang lain.

3. Physical touch

Kamu merasa dicintai lewat sentuhan. Sentuhan, belaian, pelukan ciuman ataupun sekedar kecupan di ubun-ubun aja tuh udah sangat berpengaruh dan merasa dihargai bagi seseorang dengan bahasa cinta ini.

Sebaliknya orang-orang dengan bahasa cinta physical touch akan merasa tidak dihargai dan tidak disayangi kalau diabaikan dan gak disentuh.

4. Acts of service

Orang-orang dengan bahasa cinta seperti ini menganggap bahwa aksi lebih penting daripada kata-kata, makanya mereka akan cenderung melayani dan akan senang kalau dilayani juga oleh pasangan.

Orang dengan bahasa cinta ini akan membuat hidupmu semudah mungkin. Maka orang-orang dengan bahasa cinta ini akan merasa tidak dihargai ketika apa yang kamu lakukan membuat hidupnya jadi semakin berat.

Termasuk dalam hal tidak menepati janji dalam melakukan sesuatu. Misalnya janji mau bantu cuci piring tapi ternyata lupa, orang dengan bahasa cinta ini akan merasa tidak dihargai.

Baca Juga: Tips dan Trik Mengenali Kawan yang Fake dan Pura-pura Tulus

5. Receiving gifts

Hadiah ini misalnya tidak harus mahal untuk membuat mereka disayangi atau diperhatikan, tapi bisa jadi memberikan hadiah-hadiah kecil tapi berguna, misalnya saat moodnya jelek dan tiba-tiba dibawakan coklat atau boba, kamu dengan bahasa cinta ini akan merasa disayangi dan dihargai.

Orang dengan bahasa cinta ini bukan berarti matre tetapi mereka akan merasa disayangi melalui hadiah-hadiah kecil dan itu merupakan bagian yang mereka sukai dan senangi karena mendapatkan keistimewaan dari pasangan. 

Kira-kira apakah kamu sudah mengetahui apa bahasa cinta kamu? Dengan mengetahui bahasa cinta ini, kamu akan dengan mudah mengkomunikasikan bahasa cinta dengan orang-orang terdekatmu. ***

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x