Perbandingan HP Samsung A12 vs Oppo A53, Dari Chipset hingga Kamera

- 16 Desember 2021, 21:46 WIB
Berikut perbandingan HP Samsung A12 vs Oppo A53, dari chipset hingga kamera.
Berikut perbandingan HP Samsung A12 vs Oppo A53, dari chipset hingga kamera. /Twitter.com/@samsungID

RINGTIMES BALI - Lagi-lagi Samsung dan Oppo berulah. Dari chipset hingga kamera mereka memiliki kesamaan hingga perbandingan. Berikut perbandingan HP Samsung A12 dan Oppo A53.

Samsung memang merajai dunia gadget di Indonesia, disusul dengan Oppo, namun keduanya mampu bersaing hingga hampir memiliki produk yang sama.

Dilansir dari kanal YouTube Sesuai Harga pada tanggal 16 Desember 2021. Berikut perbandingan Hp Samsung A12 dan Oppo A53, dari chipset hingga kamera.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi HP Gaming Paling Murah dan Nyaman, Oppo F11 Pro vs iPhone 7 Plus

Samsung A12

Sebelum membeli gadget ini, alangkah baiknya bisa mengetahui kelebihan dan kekurangan ponsel ini, supaya aman ya.

Memiliki internal memori yang cukup besar, yakni 128GB. Bakal berguna untuk pengguna yang membutuhkan penyimpanan yang lega. Mencengangkannya, hanya dijual diharga 2 jutaan saja.

Jika 128GB masih kurang, bisa menggunakan micro USD tambahan sampai 1TB. Memiliki kamera dengan resolusi 48MP untuk gambar yang jernih.

Baca Juga: Perbedaan Samsung Galaxy M22 dan Oppo A54 HP Rp2 Jutaan Kamera Boba Baterai 5000mAh

Didukung oleh baterai badak yakni 5000 mAh dan sudah fast charging 15 watt. Paket komplit nih.

Masih menggunakan konsep layar water drop. Disaat seri sebelumnya sudah memakai layar yang lebih unggul.

Tak hanya itu, Samsung A12 masih menggunakan chipset yang kurang powerfull, ponsel ini menggunakan chipset MediaTek Helio V35 Octa Core, mungkin kurang bagus untuk gaming.

Baca Juga: 5 Hp Gaming Rp2 Jutaan Terbaik Sepanjang Tahun 2021, Mulai dari Xiaomi hingga Samsung

Oppo A53

Memiliki layar yang memanjakan mata, refresh rate hingga 90Hz. Selain mempunyai ukuran layar yang cukup besar yakni 6.53 inch.

Merupakan produk pertama Oppo, harga dibawah Rp2 jutaan yang sudah menggunakan fast charging, sekitar 18 watt. Sama dengan kompetitornya memiliki batrai badak 5000 mAh.

Kamera belakang hanya beresolusi 16MP, sama seperti kamera depan. Jangan sedih ponsel ini menggunakan Color OS 7.2, hingga mampu digunakan untuk dark mode yang lebih keren dan optimal dibanding sebelumnya.

Baca Juga: Adu Harga dan Spesifikasi HP Oppo a16 vs iPhone 6, Mana yang Pas di Genggaman Tangan?

Nah chipsetnya menggunakan Snapdragon 460, meskipun gak begitu tinggi, tapi memiliki kecepatan yang baik daripada sebelumnya.

Kekurangannya yakni tidak terdapat kamera Wide Angel, memiliki double speaker dengan getaran yang sangat kencang.

Nah itulah perbandingan Hp Samsung A12 dan Oppo A53, dari chipset hingga kamera. Samsung unggul di bagian kamera, sedangkan Oppo unggul di bagian chipset.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x