Vivo mematenkan Fitur extendable Display, Inovasi terbaru dari Raksasa Teknologi China

- 8 Desember 2021, 15:49 WIB
Vivo mematenkan Fitur extendable Display, Inovasi terbaru dari Raksasa Teknologi China
Vivo mematenkan Fitur extendable Display, Inovasi terbaru dari Raksasa Teknologi China /Tangkapan layar Instagram @vivo_indonesia

RINGTIMES BALI – Vivo berhasil mematenkan salah satu terobosan teknologinya yakni layar ponsel yang mampu diperpanjang yang masuk sebagai teknologi extendable display.

Vivo terkenal dengan ponsel yang memiliki harga yang terjangkau dan juga kualitas kamera yang baik dan sekarang akan merambah fitur terbaru untuk ponselnya.

Paten terbaru Vivo ini diajukan pada bulan Mei 2021 dan akhirnya disetujui pada bulan Desember 2021. Ini akan menjadi senjata terbaru untuk Vivo sebagai merek ponsel flagship.

Seperti dilansir dari World Today News, laporan paten yang telah disetujui pada tanggal 2 Desember 2021 tersebut berisikan gambar konsep dari sliding display milik Vivo.

Vivo berharap pada paten teknologi ini, inovasi lain akan berkembang dalam perkembangan teknologi yang lain. Tentunya Vivo akan menjadi yang pertama memiliki fitur ini.

Baca Juga: Daftar HP Proseor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1, Samsung dan Xiaomi Tidak Mau Kalah

Layar terbaru milik produsen ponsel asal China ini memang memiliki kualitas yang unik karena mampu memanjang namun tidak termasuk ke dalam kategori ponsel lipat.

Hal tersebut menjadi nilai tambah pada display ini. jika tidak masuk dalam kategori Foldable phone, secara otomatis vivo sedang membuat kategori baru untuk ponsel masa depan yakni Sliding Phone.

Paten terbaru dari Vivo ini akan memberikan kemampuan layar ponsel untuk bergeser dari kanan ke kiri.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x