Review Lengkap dan Spesifikasi HP Gaming Realme Narzo 50A Prime Terbaru 2022

3 April 2022, 17:15 WIB
Berikut review dan spesifikasi HP Realme Narzo 50A Prime, ponsel terbaru Realme. /Tangkap layar realme.com

RINGTIMES BALI - Bagi anda yang sedang mencari HP gaming dengan harga murah, Realme Narzo 50A Prime yang bisa dijadikan pilihan.

Realme Narzo 50A Prime telah resmi dirilis di Indonesia pada 22 Maret 2022 lalu.

Harga dan spesifikasi smartphone Realme Narzo 50A Prime kali ini bisa dijadikan referensi bagi anda.

Baca Juga: Rekomendasi 5 HP Rp3 Jutaan Terbaik Tahun 2022, Simak Spesifikasi dan Harga

Menurut David GadgetIn, ponsel pintar ini memiliki desain yang menarik dan berkualitas.

Dilansir dari YouTube resmi milik GadgetIn, berikut adalah spesifikasi Realme Narzo 50A Prime yang sedang viral di sebagian besar warganet beserta review lengkapnya.

1. Layar Realme Narzo 50A Prime

Dari segi layar, Realme Narzo 50A Prime memiliki ukuran 6,6 inci, resolusi full HD+ (1080 x 2408), Jenis layar IPS, dan brightness maksimal 600.

2. Warna

Realme sangat cerdas dalam memilih warna, karena terkesan ceria dan mirip dengan warna-warna Iphone. Pilihan warna yang ditawarkan oleh Realme adalah Black dan Blue (hitam dan biru).

Baca Juga: 6 HP Spek Mantap di Harga 1 Jutaan Spesial Awal Tahun 2022, Mulai dari Realme sampai Samsung

3. Speaker

Realme Narzo 50A Prime memiliki kualitas speaker yang standar untuk posel di harga 2jutaan.

4. Untuk Gaming

Handphone harga 2jutaan ini cukup lancar untuk bermain game. David GadgetIn memakai ponsel ini untuk bermain Mobile Legends dan PUBG.

5. Baterai

Dalam reviewnya, David GadgetIn bermain beberapa game seperti Genshin, PUBG, dan Mobile Legends untuk melihat seberapa awet baterai dari Realme Narzo 50A Prime ini.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Terbaik Rilis Awal Tahun 2022, Harga Rp2 Jutaan Beserta Informasi Lengkap Spesifikasinya

Setelah digunakan bermain games sekitar 20 menit baterai ponsel ini hanya berkurang 6%. Bisa kita lihat bahwa baterai ponsel ini memiliki performa yang baik. Baterai ponsel ini berkapasitas 5000 mAh dengan teknologi pengisian cepat 18 Watt.

6. Sistem Operasi

Realme Narzo 50A Prime menggunakan sisten operasi Android 12 dengan antar muka Realme UI 2.0.

7. Processor

Ponsel pintar ini menggunakan Unisoc Tiger T612 berfabrikasi 6 nm.

Baca Juga: 5 HP Oppo Reno Turun Harga Signifikan di Akhir Tahun 2021, Miliki Sekarang Juga

8. Memori Internal dan RAM

64GB 4GB RAM
128GB 4GB RAM

9. Kamera

Kamera belakang:
Kamera utama beresolusi 50 MP dengan jenis Wide, Kamera kedua beresolusi 2 MP dengan jenis Macro, Kamera ketiga beresolusi 0,3 MP dengan jenis deph.

Kamera depan: Beresolusi 8 MP

10. Konektivitas

Wifi
Bluetooth 5.0
USB Type-C

Baca Juga: 5 HP Resmi Rilis Desember 2021 di Indonesia Vivo Hingga Samsung

11. Sensor

Fingerprint
Accelerometer
Gyro
Proximity
Compass

Demikianlah harga dan spesifikasi dari Realme Narzo 50A Prime ponsel gaming viral yang bisa digunakan untuk bermain games seperti Genshin, PUBG, Mobile Legends, dan game lainnya.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra

Tags

Terkini

Terpopuler