Perbandingan Spesifikasi HP Refresh Rate 144 Hz, Asus ROG Phone 3 dengan Nubia Red Magic 5G

16 Desember 2021, 14:32 WIB
Ilustrasi. Perbandingan Spesifikasi HP Refresh Rate 144 Hz, Asus ROG Phone 3 dengan Nubia Red Magic 5G. /Pexels.com/Cristian Dina

RINGTIMES BALI – Simak perbandingan spesifikasi HP Refresh Rate 144 Hz, Asus ROG Phone 3 dengan Nubia Red Magic 5G, dibawah ini. Cocok buat kamu yang sedang cari HP untuk nge-game!

Jika kamu rajin membaca brosur spesifikasi ponsel, baik yang smartphone 2 jutaan atau kelas flagship pasti tidak asing dengan istilah Refresh Rate yang disingkat Hz.

Pemakaian Refresh Rate dengan angka besar diutamakan untuk kebutuhan layar laptop ataupun komputer gaming.

Seiring berjalannya waktu, smartphone mulai menggunakan Refresh Rate tinggi untuk menambah keasyikan bermain game.

Baca Juga: Harga Terbaru HP Realme 8i dan Xiaomi Poco M3, Beserta Spesifikasi yang Dimiliki

Pemakaian Refresh Rate pada smartphone umumnya hanya 90Hz sampai 120Hz. Namun saat ini terdapat smartphone Refresh Rate hingga 144 Hz, yang bisa dikatakan sebagai HP gaming, karena secara tidak langsung layarnya menyamai laptop gaming.

Berikut ini perbadingan spesifikasi smartphone dengan Refresh Rate tinggi hingga 144 Hz, dilansir dari kanal JETE Indonesia.

1. Asus ROG Phone 3

Asus ROG Phone 3 memiliki Refresh Rate menggapai 144 Hz. Angka tersebut lebih tinggi dari smartphone gaming Asus sebelumnya, Asus ROG Phone 2 yang hanya 120 Hz.

Peningkatan lainnya pada smartphone Asus Gaming generasi ketiga ini adalah pada layar AMOLED 6,59 inci beresolusi 2340 x 1080 piksel dengan rasio 19,5:9, 270 Hz sampling rate, serta didukung fitur HDR10+.

Baca Juga: 6 HP Jaringan 5G Akan Rilis Tahun 2022, iPhone, Samsung, Xiaomi, hingga Blackberry

Dari sisi dapur pacu, ROG Phone 3 ini memakai chipset Snapdragon 865+ dengan RAM 16 GB serta memori penyimpanan 512 GB ditambah kapasitas baterai 6000mAh.

Pada sisi kamera, ROG Phone 3 memakai lensa beresolusi 64 MP, 13 MP Ultra-Wide, 5 MP makro, serta kamera depan 24 MP.

2. Nubia Red Magic 5G

Pilihan kedua adalah Nubia Red Magic 5G, yang diperuntukkan bagi para pecinta game.

Dengan Hz layar mencapai 144 Hz serta 300 Hz sampling rate. Dengan begitu, latensi input sentuhan akan terasa lebih kecil saat smartphone sedang digunakan untuk bermain game.

Baca Juga: 4 Rekomendasi HP 5G yang Diprediksi Rilis Tahun 2022 Bagian 2

Dilengkapi dengan dapur pacu utama berupa chipset Snapdragon 865, ditambah kapasitas RAM 16 GB dan ROM 256 GB yang akan meningkatkan performa gaming.

Untuk baterainya, produk ini memiliki kapasitas 4500mAh yang sudah didukung Fast Charging 55W.

Itulah perbandingan smartphone dengan Refresh Rate hingga 144 Hz.

Meski keduanya sama-sama memiliki Refresh Rate 144 Hz, namun mereka tetap berbeda pada spesifikasi lainnya. Sebelum membeli, putuskan sesuai dengan kebutuhanmu, ya! Semoga bermanfaat!***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler