Kalender Bali: Hari Baik Membangun Rumah dan Berjualan, Rabu 22 Februari 2023, Bakal Murah Rezeki

- 22 Februari 2023, 15:43 WIB
Ilustrasi kalender Bali dengan hari baik dan rezeki pada 22 Februari 2023.
Ilustrasi kalender Bali dengan hari baik dan rezeki pada 22 Februari 2023. /PIXABAY/Pexels

RINGTIMES BALI - Kalender Bali, Rabu 22 Februari 2023 sebagai hari baik dalam membangun rumah dan untuk berjualan karena dihitung sebagai hari murah rezeki, berdasarkan kalender Bali masuk Buda Wage Merakih.

Ternyata tidak hanya pada kalender Jawa saja, untuk menentukan hari baik maupun buruk, masyarakat Bali juga menggunakan hitungan kalender untuk menentukannya.

Dalam melaksanakan suatu acara keagamaan, usaha, pertanian, pernikahan atau kelahiran, masyarakat Bali masih menggunakan hitungan hari di kalender tersebut.

Baca Juga: Mimpi Terpeleset, Punya Arti yang Berkesan untuk Hidup Anda, Simak Sekarang!

Dikabarkan bahwa kalender Bali telah mengalami modifikasi sesuai dengan unsur lokal masyarakat setempat walaupun mengadopsi sistem penanggalan Saka India.

Pengalantaka masih digunakan sebagai acuan penetapan purnama dan tilem dalam kalender Bali, melalui pengalantaka tersebut maka bisa menentukan hari baik atau ala ayuning dewasa ayu dan hari buruk atau dewasa ala.

Istilah weweran juga masih dilakukan sebagai penanggalan Bali, perhitungan ini diambil dengan wuku.

Baca Juga: Arti Mimpi Bertemu Kekasih Setelah Putus, Gambarkan Kondisi Psikologis Anda, Cek Sekarang!

Dari pertemuan hari tersebut akan menentukan hari baik dan buruk untuk melakukan sesuatu, penanggalan suatu kegiatan di Bali.

Dikutip dari laman kalenderbali.org, berikut 17 ala ayuning dewasa, Rabu 22 Februari 2023:

1. Amerta Dewa

Baik untuk melakukan Panca Yadnya khususnya Dewa Yadnya, membangun tempat-tempat suci atauibadah, membuat lumbung maupun dapur. (Alahing dewasa 2).

2. Amerta Gat

Baik untuk memulai suatu usaha, bercocok tanam. (Alahing dewasa 2).

Baca Juga: Perbaiki Arti Mimpi Bertemu Seseorang di Masa Lalu, Cegah Hal Negatif Terjadi!

3. Dewasa Ngelayang

Baik untuk membangun rumah, membuat jukung dan sejenisnya. (Alahing dewasa 2).

4. Geni Rawana

Baik untuk segala pekerjaan yang menggunakan api dan tidak baik untuk mengatapi rumah, melaspas, bercocok tanam. (Alahing dewasa 2).

5. Kajeng Rendetan

Baik untuk menanam tumbuhan yang menghasilkan buah. (Alahing dewasa 2).

Baca Juga: Polsek Denpasar Selatan Temukan Jenazah Lansia Tengkurap di Wilayah Sanur

6. Kala Empas Munggah

Baik untuk membangun rumah dan tidak baik untuk memetik buah-buahan. (Alahing dewasa 4).

7. Kala Jangkut

Baik untuk membuat pencar, jaring, senjata. (Alahing dewasa 4).

8. Kala Luang

Baik untuk membuat terowongan, menanam ketela atau umbi-umbian. (Alahing dewasa 3).

9. Kala Sor

Tidak baik untuk bekerja hubungannya dengan dengan tanah seperti membajak, bercocok tanam, membuat terowongan. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Arti Melihat Orang Terkasih Menangis di Dalam Mimpi, Ini Maknanya di Agama

10. Kala Suwung

Tidak baik untuk dewasa ayu, berkunjung. (Alahing dewasa 3).

11. Kamajaya

Baik untuk dewasa pernikahan, membangun, membuat alat-alat perang, mulai belajar atau berlatih. (Alahing dewasa 2).

12. Pepedan

Baik untuk membuka lahan pertanian baru dan tidak baik untuk membuat peralatan dari besi. (Alahing dewasa 3).

13. Sarik Agung

Tidak baik untuk segala pekerjaan. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Arti Mimpi Menangis, Gambarkan Kondisi dan Masalah Percintaan yang Sedang Berjalan

14. Sedana Yoga

Baik untuk membuat alat berdagang, tempat berdagang, mulai berjualan karena akan murah rejeki. (Alahing dewasa 2).

15. Sri Tumpuk

Baik untuk mencari burung (mepikat). (Alahing dewasa 4).

16. Subacara

Baik untuk melangsungkan segala jenis upacara, membuat program atau rencana membuat peraturan, mengangkat, menunjuk petugas, mulai berlatih atau belajar. (Alahing dewasa 2).

Baca Juga: Update Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini, Februari 2023, Salah Satunya Akan Dapat Rejeki Nomplok

17. Pararasan

Aras Tuding, Pancasuda: Satria Wibawa

Ekajalaresi: Buat Merang, Pratiti.widyana.

Semoga bermanfaat.***

 

Cek seputar berita lokal Bali lainnya di Ringtimes Bali dengan KLIK DI SINI.

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah