Ridwan Kamil Beri Saran Baim Wong Cabut Pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week

- 25 Juli 2022, 13:26 WIB
Viral berita Baim Wong daftarkan Citayam Fashion Week (CFW) ke Kemenkumham, Ridwan Kamil unggah pesan terbuka melalui Instagram.
Viral berita Baim Wong daftarkan Citayam Fashion Week (CFW) ke Kemenkumham, Ridwan Kamil unggah pesan terbuka melalui Instagram. /Tangkapan layar video Instagram/@ridwankamil/@baimwong/

RINGTIMES BALI - Viral berita Baim Wong daftarkan Citayam Fashion Week (CFW) ke Kemenkumham, Ridwan Kamil unggah pesan terbuka melalui Instagram.

Kabar soal Baim Wong yang mendaftarkan CFW ke Kemenhumkan tengah menjadi sorotan warganet dan menuai banyak komentar, termasuk dari Gubernur Jawa Barat.

Ridwan Kamil memberikan saran kepada Baim Wong agar mencabut pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) CFW ke Kemenkumham dicabut saja.

Dilansir dari unggahan akun Instagram-nya @ridwankamil pada Senin, 25 Juli 2022, Ridwan Kamil menyampaikan surat terbuka berupa nasihat untuk Baim Wong sebagai berikut.

Baca Juga: Zara Putri Ridwan Kamil Tampil Ceria di Momen Wisuda, Atalia: Cie yang Sudah Mau Jadi Mahasiswa

Dear Baim Wong dkk,

Nasihat saya, tidak semua urusan di dunia ini harus selalu dilihat dari sisi komersial. Fenomena #CitayamFashionWeek itu adalah gerakan organik akar rumput yang tumbuhkembangnya harus natural dan organik pula.

Sekalinya diformalkan dan dimewahkan, apalagi oleh orang luar, malah akan hilang tujuan dan maksudnya. Dan biasanya gerakannya malah akan mati muda.

Biarkan ini jadi cerita, bahwa fashion jalanan tetap adanya di jalanan. Bukan di sarinah, bukan di podcast, bukan pula harus menginternasional.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x