Mengejutkan Dispatch Awal Tahun Ini Bertingkah Tak Biasa Namun Ada Penggemar yang Merasa Lega

2 Januari 2022, 09:41 WIB
Mengejutkan Dispatch Awal Tahun Ini /

RINGTIMES BALI - Di awal tahun 2022 Dispatch bertingkah tidak biasa, lantaran tidak ada informasi tentang kencan para seleb Korea Selatan di linimasa mereka.

Menyikapi hal ini ada netizen yang bertanya-tanya perihal perilaku aneh Dispatch, bagaimana mungkin mereka tidak mengungkap kencan para seleb sedangkan para penggemar sudah berdebar-debar dalam menantikannya.

Dispatch biasanya merilis berita yang menggemparkan untuk para k-popers pada awal tahun. Seolah sudah menjadi tradisi, jika Dispatch selalu mengungkap informasi tentang kencan seleb Korea Selatan pada 1 Januari.

Baca Juga: Sebaran Kasus Covid-19 di Eropa Capai 100 Juta, Secara Internasional 33 Persen Terjadi di Benua Tersebut

Sementara banyak orang yang sudah menunggu berita ‘kencan artis’ dari Dispatch seraya remuk redam kalau-kalau idolanya kembali digosipkan. Ternyata secara mengejutkan outlet media terkenal itu malah menyampaikan berita lain yang tidak ada hubungannya dengan ‘kencan artis’.

Seperti yang dilansir dari laman KBIzoom berikut berita menggemaskan dari media terkenal tersebut. Dispatch secara khusus mengubah gambar profil akun SNS-nya dan merilis video teaser yang mengumumkan konser atau festival musik D-Festa untuk merayakan ulang tahun mereka yang ke-10.

Acara tersebut akan menampilkan grup idola terkenal (line-up) seperti BTS, Twice, Stray Kids, Enhypen, TXT, NCT 127, dan NCT Dream. Bersamaan dengan perilisan video teaser tersebut mereka menuliskan kata-kata seperti ini “Dispatch kemungkinan akan melakukan sesuatu”.

Baca Juga: Download lagu Pengangguran Rhoma Irama MP3 MP4 Kualitas Terbaik Beserta Lirik

Para fans semakin dibuat geretan oleh Dispatch alih-alih memberitakan kencan artis, mereka malah menampilkan berita tentang festival musik yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat.

Mengakhiri rasa jengkelnya, fans malah ada yang berkelakar bahwa grup idolanya kemungkinan akan aman dari berita kencan yang diekspos oleh Dispatch.

BTS dan Twice dikenal memiliki hubungan yang sangat baik dengan Dispatch, apakah mungkin jika kedua grup tersebut memiliki kencan yang sengaja tidak diungkap?.

Baca Juga: Bos Arema FC Tak Terima Dedik Dituduh Titipan Rp500 Juta, Timnas Indonesia vs Thailand Final Piala AFF

Terdapat beberapa tanggapan lain dari para penggemar atau netizen Korea Selatan perihal fenomena ini, berikut rangkuman selengkapnya:

- BTS dan Twice tidak menghadiri festival musik akhir tahun, tetapi mereka akan bergabung dengan konser musik yang diselenggarakan oleh Dispatch?

- BTS dan Twice kemungkinan merupakan grup yang sudah membuat kesepakatan dengan Dispatch.

- Jadi tidak ada berita kencan?

- Akankah terdapat penawaran dari Dispatch semacam ini : Jika Anda tidak ingin berita kencan Anda terungkap, maka bergabunglah dengan festival musik saya!

Baca Juga: Ramalan Baba Vanga di 2022, Banyak Gempa Bumi dan Tsunami di Sebagian Asia

- Ternyata BTS dan Twice rehat dari festival musik akhir tahun dan acara penghargaan musik untuk menghadiri konser Dispatch.

- Fiuuhh, bias saya aman. Tidak mungkin artis dalam line-up ini diekspos untuk berkencan nanti.

Itulah beberapa tanggapan netizen Korea Selatan, mereka bahkan menyoroti dan menerka-nerka tentang BTS dan Twice yang telah bekerjasama dengan Dispatch sehingga berita kencannya tidak mungkin terungkap.

Akankah para member BTS dan Twice sedang berkencan secara rahasia dan tidak ada yang mau membongkar termasuk Dispatch?

Baca Juga: Meski Belum Juara, Jokowi Mengaku Bangga dengan Perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Bagaimana menurut kamu sebagai seorang fans idol K-Pop dan aktor/aktris Korea Selatan?.

Apakah kamu termasuk yang lega karena biasmu tidak terekpos oleh Dispatch atau justru sebaliknya kamu malah akan kelimpungan sendiri karena tidak mengetahui berita apapun mengenai kencan idolamu?.***

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler