9 Ide Bisnis untuk Anak Muda, Wajib Coba di Tahun 2022

- 3 Juni 2022, 13:06 WIB
Ilustrasi bisnis modal kecil bagi pemula yang bisa diterapkan terutama bagi anak muda yang baru mulai merintis usaha.
Ilustrasi bisnis modal kecil bagi pemula yang bisa diterapkan terutama bagi anak muda yang baru mulai merintis usaha. /Pexels

RINGTIMES BALI- Berikut adalah 9 ide bisnis untuk anak muda atau generasi millenial yang masih pemula.

Belakangan ini banyak bisnis modal kecil yang menjanjikan dan cocok dilakukan oleh pemula atau pebisnis rumahan.

Bisnis modal kecil menjadi trend usaha yang diminati banyak kaum millenial. Meskipun ada beragam metode yang bisa digunakan untuk mengembangkan bisnis modal kecil, masih banyak orang-orang yang terlalu takut untuk keluar dari zona nyaman.

Padahal dengan membuka usaha rumahan modal kecil, anda bisa membuka pintu wiraswasta dengan potensi yang menjanjikan.

Baca Juga: 8 Ide Bisnis Makanan Modal Kecil Laris Setiap Hari

Jika kamu tertarik, berikut pilihan bisnis modal kecil bagi pemula yang bisa diterapkan terutama bagi anak muda yang baru mulai merintis usaha.

Mari simak 9 ide bisnis modal kecil berikut, dirangkum dari kanal YouTube Bisnis Bagus.

1. Bisnis Camilan dan Jajanan

Jajanan atau camilan ringan tidak pernah habis pasarnya. Hal tersebut dikarenakan camilan tidak hanya diminati oleh anak-anak tapi juga oleh orang dewasa.

Mulai dari pelajar bahkan para pekerja, rata-rata mereka menyukai makanan ringan untuk camilan di kala melakukan aktivitas dan pekerjaan.

Baca Juga: 8 Ide Bisnis Rumahan untuk Ibu Rumah Tangga, Mahasiswa, dan Pelajar

Tidak perlu berpatokan pada jenis camilan yang memerlukan bahan yang mahal.

Camilan berbahan dasar singkong, kentang dan ubi pun banyak diminati. Membuat keripik singkong beraneka rasa bisa menjadi pilihan bisnis modal kecil dengan untung besar yang menjanjikan.

2. Bisnis Dropshipper

Apabila Anda ingin menggunakan dana yang ada untuk memulai binis, anda mungkin menjadikan dropshipper sebagai pilihan yang menarik untuk memulai bisnis modal kecil.

Sebagai dropshipper, Anda berperan menjadi seorang penjual sekaligus membeli suatu produk.

Baca Juga: 4 Ide Bisnis Makanan Pasti Laku Setiap Hari, Banyak Peminatnya di Kota dan Desa

Pada dasarnya, Anda membeli sesuatu berdasarkan pesanan pelanggan anda. Dalam bisnis modal kecil yang satu ini, yang anda perlukan adalah supplier produk atau informasi produk yang bisa dibagikan kepada para pelanggan.

3. Bisnis Pre-order

Industri fashion memang selalu berkembang dan tidak pernah mati. Sehingga bisnis fashion bisa menjadi salah satu ide bisnis modal kecil untung besar.

Namun membuka bisnis pakaian membutuhkan modal yang tidak sedikit. Jika anda hendak memulai bisnis pakaian kecil-kecilan, Anda bisa memulai dengan membuka bisnis berjualan kaos secara pre-order.

Dengan sistem pre-order, kaos hanya akan diproduksi jika ada pemesan yang berminat membeli.

Baca Juga: 6 Ide Bisnis Barang dan Jasa, Cocok untuk Dijalankan pada Pagi Hari

Untuk memperkecil biaya produksi, Anda dapat menetapkan batas minimal pemesanan.

4. Jasa Titip Belanja

Bisnis jasa titip ini merupakan bisnis modal kecil yang menarik. Modal yang harus dimiliki juga tidak begitu besar.

Namun, keuntungan yang didapat dari jasa titip belanja ini cukup besar. Bisnis modal kecil di bidang jasa titip ini memang terbilang baru di Indonesia.

Seiring berkembangnya teknologi, usaha jasa titip ini semakin marak diminati. Jenisnya pun beragam macamnya.

Baca Juga: 7 Tips Memulai Bisnis Sewa Gedung Serbaguna, Strategi Promosi dan Manjemen Operasional

Ada jasa titip dari luar negeri hingga jasa titip barang-barang di kota-kota besar di Indonesia.

5. Bisnis Waralaba

Bisnis franchise ini memiliki peluang usaha modal kecil yang menjanjikan. Sebab anda hanya perlu menjual produk yang terkenal, tanpa Anda perlu memasarkannya.

Bisnis ini tentunya lebih cepat mendatangkan pembeli. Sebenarnya bisnis waralaba atau franchise ini sudah berkembang lama.

Namun sebagian masyarakat masih beranggapan bahwa bisnis ini membutuhkan modal yang cukup besar dan hanya untuk bisnis makanan.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Kuliner yang Paling Laris Tahun 2022

Perlu banyak belajar dan melakukan riset sebelum melakukan bisnis ini.

6. Bisnis Kosmetik

Yang kedua adalah binis kosmetik dan alat kecantikan. Jika anda merupakan salah satu pecinta kosmetik, ini saat yang tepat untuk mendapat penghasilan tambahan dari bisnis tersebut.

Alasannya karena kian hari masyarakat semakin peduli pada penampilan dan kecantikan.

Karenanya berbisnis produk kosmetik skincare atau alat kecantikan bisa jadi satu peluang emas yang tidak boleh dilewatkan.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Online yang Bisa Dikerjakan dari Rumah

Anda bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menjadi reseller atau dropshipper.

Bisnis ini bisa dilakukan tanpa harus mengeluarkan modal besar karena barang-barang cenderung produk kosmetik dan alat kecantikan tidak memerlukan tempat yang besar.

Anda bisa menjalankan bisnis ini dari rumah anda masing-masing.

7. Binsis Fashion

Tahukah anda bahwa fashion adalah kategori yang paling digemari masyarakat saat berbelanja online.

Berdasarkan data kampanye Ramadhan tahun 2021 yang dilakukan oleh Lazada, hampir 50% masyarakat melakukan pembelian produk fashion.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Modal Kecil untuk Anak Muda, Kamu Wajib Coba

Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk meraup keuntungan. Kuncinya adalah menangkap trend pakaian dan penampilan yang ada di pasaran.

8. Bisnis Permainan

Jenis permainan action figure Gacha miniatur board game atau mainan anak-anak bisa jadi alternatif bisnis secara online.

Produk ini tidak memiliki masa kadaluarsa dan punya pasarnya sendiri. Jadi kemungkinan rugi sangatlah kecil.

Pembeli produk-produk mainan pun cenderung tidak terbatas untuk satu golongan umur saja.

Baca Juga: 6 Ide Bisnis Sampingan untuk Karyawan dengan Modal Kecil

Pasarnya sangat luas, sehingga sangat terbuka untuk anda yang ingin memulai berjualan online dengan berjualan mainan.

9. Bisnis perlengkapan rumah

Perlengkapan rumah tangga juga termasuk salah satu produk jualan online yang wajib Anda coba.

Perlengkapan rumah tangga ini termasuk kedalam kebutuhan dasar yang perlu untuk dipenuhi. Dengan kondisi pandemi seperti sekarang ini, aktivitas kita lebih banyak dilakukan di rumah.

Hal itu membuat perlengkapan rumah tangga pun sangat dibutuhkan. Tidak hanya digunakan secara fungsional, keberadaan perlengkapan rumah tangga ini juga menambah estetika sebagai aksesori di dalam rumah.

Itulah lima ide bisnis modal kecil yang dapat anda jadikan inspirasi. Selamat mencoba dan semoga sukses dengan bisnis yang Anda kelola.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x