Pembahasan Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA MA Halaman 16, Subbab A Kedatangan Jepang ke Indonesia

- 17 September 2022, 19:30 WIB
Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA MA Halaman 16, Subbab A Kedatangan Jepang ke Indonesia
Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA MA Halaman 16, Subbab A Kedatangan Jepang ke Indonesia /Tangkapan layar buku kemdikbud

3. Jepang membentuk pemerintahan militer di tiga kawasan Sumatera, Jawa-Madura, dan Kawasan Indonesia Timur.

Sebab pada pertengahan 1942 muncul keputusan dari Markas Besar Tentara Jepang supaya rakyat setempat dilibatkan dalam aktivitas pertahanan dan kemiliteran.

Hal itu dengan tujuan membantu melindungi kawasan yang telah dikuasi oleh Jepang.

Oleh sebab itu, pemerintah Jepang di Indonesia kemudian membentuk pemerintahan militer menjadi tiga, yakni Angkatan Darat di Sumatera, Angkatan Darat di Jawa dan Madura Angkatan Laut di Indonesia bagian Timur.

Baca Juga: Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 7 Teks Deskripsi Tahun 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan

4. Jepang akhirnya melarang rakyat memperdengarkan lagu Indonesia Raya karena Jepang ingin semakin memperkuat pengaruh pemerintahannya terhadap Rakyat Indonesia, juga untuk menghapus pengaruh Belanda pada Indonesia.

Selain itu, Jepang khawatir lagu kebangsaan akan menumbuhkan kembali rasa nasionalisme pada rakyat Indonesia dan akan memberontak terhadap kekuasaan Jepang.

5. Pelajaran yang bisa kita peroleh setelah mempelajari sejarah kedatangan dari awal pemerintahan Jepang di Indonesia adalah Bangsa Indonesia zaman dahulu bisa dengan mudahnya tertipu dengan bujuk rayu dari Jepang.

Baca Juga: Pembahasan Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA MA Halaman 239 Latih Uji Semester

Hal tersebut mungkin diakibatkan oleh antipasti Bangsa Indonesia terhadap Bangsa Barat (Belanda) sehingga menganggap bahwa negara Asia pasti akan membantu Indonesia karena masih saudara serumpun.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah