Identifikasi Cerita Inspiratif, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Kegiatan 2 Halaman 151

- 29 Januari 2022, 15:47 WIB
Ilustrasi kunci jawaban soal Bahasa Indonesia tentang identifikasi cerita inspiratif halaman 151.
Ilustrasi kunci jawaban soal Bahasa Indonesia tentang identifikasi cerita inspiratif halaman 151. /Pixabay.com/DariuszSankowski

RINGTIMES BALI - Berikut merupakan kunci jawaban soal Bahasa Indonesia tentang identifikasi cerita inspiratif halaman 151 menurut ebook Bahasa Indonesia kelas 9 SMP/MTs terbaru 2022.

Soal dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 SMP/MTs ini akan mempelajari tentang identifikasi cerita inspiratif di halaman 151.

Bahasan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 SMP tentang identifikasi cerita inspiratif ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan evaluasi belajar siswa.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD dan MI Halaman 146 147, Volume Balok dalam Kubus Satuan Terbaru 2022

Kunci jawaban dalam artikel ini mengacu pada Buku Elektronik Bahasa Indonesia Edisi Revisi 2018 untuk kelas 9 SMP/MTs yang dilansir pada 29 Januari 2022.

Kegiatan 2: Pertanyaan Identifikasi

  1. Kesan apa yang kamu dapatkan setelah membaca tulisan tersebut?
  2. Rasa empati (merasakan apa yang dirasakan orang lain) apa yang ada?
  3. Pelajaran apa yang kamu dapatkan dari cerita tersebut?
  4. Apa yang akan kamu jadikan pedoman hidup berdasarkan pelajaran yang diambil dari cerita itu?

Pembahasan:

Baca Juga: Pembayaran Parkir di Alun-Alun Astina Gianyar Pakai QRIS, Begini Tanggapan Netizen

  1. Kesan yang diperoleh setelah membaca tulisan di halaman 150-151 tentang sedekah membuat terharu seolah diingatkan tentang betapa pentingnya bersyukur atas setiap rezeki dan karuna yang Allah berikan.
  2. Rasa empati yang ada dalam tulisan di atas adalah rasa syukur dan rasa kasihan kepada orang lain yang sangat membutuhkan bantuan uluran tangan kita.
  3. Pelajaran yang dapat diambil dari cerita di atas adalah bahwa sebagai manusia yang beriman sudah sepantasnya kita selalu bersyukur atas pemberian dari Allah SWT. Terkadang kita lupa mengucap syukur atas rezeki yang diberikan sementara di luar sana banyak orang yang mungkin kekurangan namun rasa syukurnya justru melebihi kita yang dicukupkan rezekinya.
  4. Yang akan dijadikan pedoman hidup dari cerita inspiratif di atas adalah agar selalu bersedekah kepada yang membutuhkan dan berusaha selalu mensyukuri nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT. Tak lupa untuk mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang membuat kita terketuk hatinya untuk bersyukur kepada Allah SWT.

Baca Juga: Gus Baha: Ikhlaskan, Bermental Tangan di Atas

Demikian pembahasan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 SMP/MTs tentang identifikasi cerita inspiratif.Semoga bermanfaat bagi pembelajaran siswa.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah