Contoh Soal SBMPTN TKA Soshum Sejarah Beserta Kunci Jawaban

- 26 Desember 2021, 19:40 WIB
Contoh Soal SBMPTN TKA Soshum Sejarah Beserta Kunci Jawaban
Contoh Soal SBMPTN TKA Soshum Sejarah Beserta Kunci Jawaban /PIXABAY/moinzon

RINGTIMES BALI – Berikut ini disajikan contoh soal pilihan dan kunci jawaban SBMPTN TKA Soshum Sejarah.

Dalam artikel kali ini akan dipaparkan sejumlah latihan soal SBMPTN TKA Soshum Sejarah, dari beberapa materi yang diujikan dalam SBMPTN TKA Soshum 2021.

Soal-soal berikut ini hanyalah prediksi, jadi sebaiknya adik-adik rajin berlatih soal-soal dari sumber yang lain. Namun tidak ada salahnya jika mempelajari artikel Contoh Soal SBMPTN TKA Soshum Sejarah yang kakak sajikan kali ini.

Artikel ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa, agar siap menghadapi SBMPTN 2022.

Materi pada setiap soal SBMPTN Soshum Sejarah ini mengacu pada Kurikulum 2013- Kemendikbud dari Bank Soal SBMPTN 2021.

1. Pengaruh Islam dalam modifikasi seni pahat dari masa Hindu-Budha terlihat pada...
A. Penggunaan motif sulur dan dedaunan
B. Penggambaran manusia tanpa wajah
C. Ilustrasi dalam wujud binatang
D. Penggambaran dewa dalam bentuk manusia
E. Penggunaan simbol bulan dan bintan
Jawaban : A (Penggunaan motif sulur dan dedaunan)

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Telanjang Menurut Primbon Jawa yang Harus Diwaspadai, Bisa Pertanda Buruk

2. Pada masa revolusi, Affandi hijrah ke Yogyakarta dan mendirikan perkumpulan seniman lukis...
A. Kelompok Lima
B. Persatuan Ahli Gambar Indonesia
C. Pelukis Rakyat
D. Seniman Masyarakat
E. Seniman Muda
Jawaban : C (Pelukis rakyat)

3. Raffles beranggapan bahwa taraf hidup rakyat jajahan dapat diperbaiki dengan jalan
A. Memberikan rakyat modal dan tanah
B. Membangun jalan Sumatera-Jawa-Madura
C. Memperkuat peran para raja
D. Menghilangkan praktik-praktik feodal
E. Memperkenalkan mata pencaharian baru
Jawaban : D (Menghilangkan praktik-praktik feodal)

4. Salah satu faktor yang mendukung terjadinya Perang Dingin adalah...
A. Perlombaan senjata antara Amerika Serikat dan Uni Soviet
B. Gagasan Revolusi Bolshevik yang akan disebarkan ke seluruh dunia
C. Perluasan kekuasaan dan pengaruh politik Uni Soviet ke Eropa Timur
D. Penemuan dan penggunaan senjata nuklir oleh Amerika Serikat dan Uni Soviet
E. Kekhawatiran akan timbulnya perang dunia berikutnya karena perbedaan ideologi
Jawaban : E (Kekhawatiran akan timbulnya perang dunia berikutnya karena perbedaan ideologi)

Baca Juga: Download Lagu Easy on Me Slowed Reverb MP3 MP4 Kualitas Terbaik Plus Lirik, Cukup 1 Klik

5. Pada pertengahan abad ke-20 Amerika Serikat mengeluarkan kebijakan yang berkaitan dengan hak asasi manusia, yaitu...
A. Menghapus perbudakan
B. Menghapus diskriminasi terhadap warna kulit hitam
C. Mengizinkan orang-orang Hispanik tinggal di Amerika Serikat
D. Memasukkan deklarasi pengakuan hak-hak manusia dalam konstitusi
E. Menerima warga non kulit putih sebagai calon presiden dan anggota parlemen
Jawaban : B (Menghapus diskriminasi terhadap warna kulit hitam)

6. Peristiwa Malari merupakan bentuk protes dan reaksi kelompok masyarakat dan mahasiswa terhadap pemerintah
SEBAB
Pemerintah telah mengeluarkan Undang-Undang No.1 Tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing
Jawaban : B (Pernyataan benar, alasan benar, tidak ada hubungan sebab-akibat)

7. Budi Utomo merupakan organisasi yang dianggap sebagai pelopor berdirinya organisasi pergerakan di Indonesia
SEBAB
Budi Utomo merupakan organisasi massa dan organisasi politik pertama di Indonesia
Jawaban : C (Pernyataan benar, alasan salah)

Baca Juga: Rekomendasi HP Terbaik Akhir Tahun 2021 Harga 1-3 juta, Mulai dari Samsung Sampai Infinix

8. Fidel Castro dan Che Guevara merupakan tokoh dalam pergerakan sosialisme di Kuba
SEBAB
Pada Tahun 1956, mereka menyusun dan membangun rencana kekuatan bersama guna melumpuhkan kekuatan militer Batista.
Jawaban : A (Pernyataan benar, alasan benar, ada hubungan sebab-akibat)

9. Penyebab musnahnya kebudayaan di lembah Sungai Indus adalah serangan bangsa Arya terhadap bangsa Dravida
SEBAB
Bangsa Arya menginginkan wilayah kekuasaan bangsa Dravida yang terkenal subur
Jawaban : A (Pernyataan benar, alasan benar, ada hubungan sebab-akibat)

10. Kebijakan politik pada masa Orde Baru yang menunjukkan adanya dominasi negara yang sangat kuat adalah...
1). Kebijakan fusi partai menjadi 3 partai politik yaitu PPP, PDI, dan Golkar
2). Pancasila dijadikan asas tunggal dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
3). Dwifungsi ABRI sebagai kekuatan hankam dan sosial politik
4). Pengawasan yang ketat terhadap media massa
Jawaban : E (Semua pernyataan benar)

Baca Juga: Media Malaysia Kepanasan Indonesia Masuk Final AFF 2020, Warganet: Salam 4-1

Cukup itu dulu contoh soal dan kunci jawabannya. Semoga dapat membantu adik-adik kelas 12 SMA dan sederajat jurusan Soshum (IPS) dalam mempelajari soal-soal SBMPTN.

Disclaimer : Soal-soal tersebut hanya prediksi atau gambaran tipe dan jenis soal yang biasanya muncul pada SBMPTN.

Untuk sukses SBMPTN adik-adik harus mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri, menguasai konsep dalam setiap materi dengan baik, dan memahami strategi atau kiat-kiat sukses mengerjakan soal-soal SBMPTN.***

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah