Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Halaman 31, Ayo Mencoba Jenis Usaha Masyarakat Indonesia

12 September 2022, 08:50 WIB
Berikut kunci jawaban Tema 8 kelas 5 SD MI halaman 31, Subtema 1 Jenis Usaha Masyarakat Indonesia sebagai media tambahan belajar siswa. /Buku Tema 8 Kelas 5 SD MI/Buku Kemdikbud/

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan kunci jawaban Tema 8 kelas 5 halaman 31, Subtema 1 pembelajaran 4 Ayo Mencoba.

Artikel ini adalah pembahasan kunci jawaban Tema 8 kelas 5 SD MI halaman 31 berdasarkan teks yang berjudul “Jenis Usaha Masyarakat Indonesia”.

Sebelum menjawab soal yang terdapat pada halaman 31 tersebut, adik-adik kelas 5 SD MI perlu membaca teks yang berjudul “Jenis Usaha Masyarakat Indonesia” yang terdapat di halaman 29 - 31.

Baca Juga: Soal UTS PTS PAI Kelas 4 Kurikulum Merdeka Tahun 2022, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Pada pembahasan kunci jawaban kali ini bertujuan untuk melatih siswa kelas 5 SD MI dalam memahami isi sebuah teks dengan membaca cermat tentang jenis usaha masyarakat Indonesia selain pertanian.

Dilansir dari Buku Tema 8 kelas 5 SD MI terbitan Kemdikbud Kurikulum 2013 edisi revisi 2017 pada 11 September 2022, menurut Alumni PGSD Universitas Terbuka, Diana Zulfani, S.Pd berikut pembahasan kunci jawaban Tema 8 kelas 5 halaman 31.

Ayo Mencoba

Kamu telah membaca teks “Jenis Usaha Masyarakat Indonesia”. Temukan pengertian dan ciri-ciri dari setiap jenis usaha. Tulislah pada peta berikut.

“Jenis Usaha Masyarakat Indonesia”

-Perindustrian

Pengertian: Perindustrian adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan Industri; kegiatan memproses atau mengolah barang dengan menggunakan sarana dan peralatan, misalnya mesin.

Ciri-ciri: Memiliki modal besar sesuai dengan jenis industri, tenaga kerja andal, menggunakan peralatan canggih dan modern,  pengolahan bahan mentah atau bahan baku menjadi bahan jadi atau setengah jadi, menghasilkan produk yang berkualitas, serta adanya layanan purnajual.

Baca Juga: Soal PTS PAI Kelas 4 Semester 1 Tahun 2022 Kurikulum 2013, Lengkap dengan Kunci Jawaban

-Perdagangan

Pengertian: Perdagangan adalah semua hal yang berhubungan dengan kegiatan jual beli.

Ciri-ciri:

a)Ada perpindahan hak milik, yaitu pedagang membeli barang atau jasa dari suatu tempat pada waktu tertentu, kemudian menjualnya ke tempat lain dengan memperoleh keuntungan.

b)Barang-barang yang diperdagangkan antara lain bahan makanan, pakaian, hewan, barang elektronik, kendaraan bermotor dan sebagainya.

-Jasa

Pengertian: Jasa adalah segala aktivitas atau manfaat yang ditawarkan kepada orang lain (konsumen).

Baca Juga: Soal PTS PAI Kelas 5 Semester 1 Tahun 2022 Kurikulum 2013, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Ciri-ciri: Membutuhkan keahlian khusus karena harus mengutamakan pelayanan terhadap konsumen. Contohnya guru, pengacara, dokter, montir mobil, jasa keuangan, pemandu wisata, dan sebagainya.

Demikianlah pembahasan kunci jawaban Tema 8 kelas 5 halaman 31, berdasarkan dengan teks “Jenis Usaha Masyarakat Indonesia” sebagai tambahan belajar siswa kelas 5 SD MI yang dapat dieksplorasi.

Disclaimer:

-Konten artikel ini disajikan bertujuan untuk membantu orang tua dalam membimbing anak selama belajar.

-Kunci jawaban dan pembahasan ini bersifat terbuka, baik siswa maupun orang tua dapat mengeksplorasi jawaban yang lebih baik.

-Artikel ini tidak bersifat mutlak dan tidak menjamin kebenaran jawaban seratus persen.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler