Pembahasan PKN Kelas 12 Halaman 27 Tugas Kelompok 1.3, Upaya Pencegahan Pelanggaran Hak dan Kewajiban

11 Juli 2022, 19:20 WIB
Ilustrasi pembahasan soal PKN Kelas 12 SMA MA halaman 27 Tugas Kelompok 1.3: Upaya Pencegahan Pelanggaran Hak dan Kewajiban, sesuai K13. /Pixabay/lil_foot_

RINGTIMES BALI - Artikel ini menyajikan pembahasan soal PKN kelas 12 SMA MA halaman 27, Tugas Kelompok 1.3: Upaya Pencegahan Pelanggaran Hak dan Kewajiban.

Sajian pembahasan soal PKN dalam artikel ini dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi adik-adik kelas 12 SMA MA.

Selain itu, pembahasan soal PKN kelas 12 SMA MA berikut ini, diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik.

Artikel pembahasan soal ini mengacu pada Buku Teks PKN kelas 12 SMA MA Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017, yang dilansir dari laman Buku Kemdikbud.

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 8 Profil Pelajar Pancasila dalam Pembelajaran Kurikulum Merdeka

Pembahasan soal dalam artikel ini dipandu oleh Kunti Nur Afifah, S.Pd Alumnus Prodi PKN Universitas Negeri Malang.

Berikut soal dan kunci jawaban selengkapnya :

Tugas Kelompok 1.3

Lakukanlah identifikasi contoh perilaku yang dapat Anda tampilkan sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pencegahan terjadinya pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga Negara.

Alternatif jawaban :

Lingkungan keluarga :

Baca Juga: PKN Kelas 11 Halaman 12-13. Tugas Kelompok 1.1: Jenis Hak & Kewajiban Asasi Manusia sesuai UU No.39 Tahun 1999

1. Menyayangi ayah, ibu, kakak, adik, dan anggota keluarga lainnya.

2. Selalu jujur.

3. Mengutamakan diskusi ketika terjadi permasalahan.

4. Saling menghargai hobi/kesenangan anggota keluarga yang lain.

5. Tidak memaksakan kehendak kepada anggota keluarga yang lain.

Lingkungan sekolah :

1. Menghormati guru.

2. Saling menghargai sesama peserta didik.

3. Mengutamakan diskusi ketika terjadi permasalahan.

4. Tidak melakukan perundungan terhadap orang lain.

5. Tidak bersikap sombong.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 Halaman 42 Ada Vampir di Rumah Ini KuMer 2022

Lingkungan masyarakat :

1. Berupaya selalu rukun dengan tetangga.

2. Mengutamakan musyawarah ketika terjadi persoalan.

3. Berbicara dan berperilaku sopan.

4. Saling membantu dengan tetangga.

5. Aktif dalam kegiatan organisasi tingkat RT.

Lingkungan bangsa dan negara :

1. Mematuhi hukum yang berlaku di Indonesia.

2. Melaksanakan kewajiban membayar pajak.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 18 19, Membiasakan Perilaku sesuai Nilai-nilai Pancasila

3. Tidak semena-mena terhadap orang lain.

4. Penegak hukum harus adil.

5. Tidak melakukan tindakan kriminal.

Disclaimer : Artikel pembahasan soal ini bersifat terbuka, artinya adik-adik kelas 12 SMA MA dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak/ibu guru pengampu mata pelajaran PKN di kelas masing-masing.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler