Soal PAT UKK Kelas 4 Tema 6 Cita-Citaku, Dilengkapi Pembahasan TA 2022 Part 2

27 Mei 2022, 08:37 WIB
Soal PAT UKK Kelas 4 Tema 6 Cita-Citaku /PIXABAY/ds_30.

RINGTIMES BALI – Berikut ini adalah pembahasan latihan soal PAT UKK kelas 4 SD Tema 6 Cita-Citaku kisi-kisi terbaru semester 2 terbaru TA 2022 sesuai kurikulum 2013.

Halo para siswa, salam semangat! Berikut kami sajikan pembahasan contoh latihan soal PAT UKK kelas 4 SD Tema 6 Cita-Citaku kisi-kisi terbaru semester 2 sesuai kurikulum 2013 TA 2021 – 2022.

Contoh pembahasan latihan soal PAT UKK kelas 4 SD Tema 6: Cita-Citaku kisi-kisi terbaru semester 2 kurikulum 2013 TA 2022 pada artikel ini diharapkan dapat membantu kalian dalam proses pemahaman materi lebih lanjut sehingga memiliki gambaran tentang soal ujian asli yang nanti akan diberikan.

Baca Juga: Soal PAT UKK Seni Budaya Kelas 10 Semester 2 Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi, Lengkap dengan Pembahasan

Simak selengkapnya dipandu oleh Diana Zulfani, S.Pd., PGSD alumni Universitas Terbuka dan bahasan dari kanal Jagat Edukasi berikut:

11). Indonesia merupakan negara agraris sebab...

a). Sebagian penduduknya adalah nelayan

b). Sebagian penduduknya berusaha dibidang pertanian

c). Sebagian kecil penduduknya pengangguran

d). Sebagian penduduknya pelaut

Jawaban : B

(Pembahasan : Indonesia memiliki tanah yang subur serta kondisi geografis yang baik, sehingga membuat sebagian penduduknya bekerja sebagai petani atau di perkebunan)

12). Salah satu pelestarian hutan yaitu...

a). Ladang berpindah

b). Pemangkasan pohon secara rutin

c). Reboisasi

d). Penebangan liar

Jawaban : C

(Pembahasan : reboisasi berarti penanaman pohon kembali)

 Baca Juga: Latihan Soal PAT PAS UKK Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA MA Semester 2 Terbaru 2022

13). Berikut jenis kayu yang dimanfaatkan karena harum baunya...

a). Cendana

b). Rotan

c). Jati

d). Bamboo

Jawaban : A

(Pembahasan : sumber daya alam pohon cendana banyak dihasilkan di NTT dan umumnya cendana diolah menjadi bahan bangunan, karya seni, dupa, dan lainnya)

14). Tanda tempo vivace artinya...

a). Cepat

b). Lambat

c). Lebih cepat

d). Lebih lambat

Jawaban : A

(Pembahasan : tempo vivace yaitu cepat dan girang, contoh lagu menggunakan tempo ini adalah Halo-Halo Bandung dan Maju Tak Gentar)

 Baca Juga: Soal PAT PAS UKK Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA MA Semester 2 K13 Terbaru 2022 Lengkap Pembahasan

15). Daerah penghasil timah terbesar di Indonesia...

a). Bali

b). Bangka Belitung

c). Sumatera

d). Kalimantan

Jawaban : B

(Pembahasan : Bangka Belitung mendominasi sebesar 90 persen produksi timah nasional)

16). Daerah penghasil tembakau di Sumatera Utara...

a). Asahan

b). Tebing Tinggi

c). Brastagi

d). Deli

Jawaban : D

(Pembahasan : Deli merupakan penghasil tembakau terbaik di dunia sejak zaman penjajahan)

17). Simbol yang menyatakan cepat lambatnya lagu dinamakan...

a). Tanda tempo

b). Irama

c). Nada

d). Melodi

Jawaban : A

(Pembahasan : tanda tempo merupakan kecepatan ketukan per menit pada musik)

 Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 308 Esai Uji Kompetensi 9 Kurikulum 2013

Demikian pembahasan latihan soal PAT UKK kelas 4 Tema 6 sesuai ajaran kurikulum 2013 dan pembahasannya.

Semoga dapat menjadi bahan pembelajaran di rumah dan membantu kalian dalam memahami materi.

Disclaimer : Artikel ini hanya menyajikan konten untuk membantu pembelajaran siswa dan tidak mengandung mutlak kebenaran.***

 

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler