Cek Fakta Pernikahan Dory Harsa dan Nella Kharisma, Ternyata Sudah Menikah 15 Agustus 2020 Lalu

- 10 September 2020, 10:35 WIB
Resepsi Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa.
Resepsi Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa. /Instagram /@tentangdory

RINGTIMES BALI-  Dory Harsa lahir di solo, 27 November 1992 saat ini berumur 27 tahun adalah seorang pemusik. Namanya dikenal secara luas sebagai penabuh kendang untuk grup musik yang mengiringi setiap pertunjukan campursari Didi Kempot. Selain bermusik, Dory Harsa juga seorang penyanyi.

Isu pernikahan keduanya menarik perhatian usai beberapa akun gosip di Instagram mengunggah undangan pemberkatan nikah.

Pelantun Jaran Goyang ini melangsungkan pernikahan di Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Purwoasri, Kediri, Jawa Timur, Sabtu 15 Agustus 2020 pukul 10.00 WIB.

Baca Juga: Update Harga Buyback Emas Terbaru, 10 September 2020 di Galeri 24

Berduet Sebelum Menikah Pada Juni lalu, Nella Kharisma dan Dorry Harsa mengeluarkan lagu duet berjudul Banyu Moto. Netizen lantas menjodohkan keduanya sebagai pasangan kekasih.

Sebelum menikah, keduanya dikabarkan telah bercerai dari pasangan masing-masing. Nella disebut telah bercerai dari Cak Malik, penabuh kendang. Sedangkan Dory Harsa telah bercerai dari Tari, pada 2019 lalu.

Nella dan Dory makin kerap memamerkan kemesraan usai berduet. Keduanya bahkan tak malu berpelukan. Mereka rupanya sudah menjalin hubungan sebelum merilis single duet Banyu Moto. 

Baca Juga: Promo Indomaret Hari Ini, 09 - 15 September 2020 Masih Ada Promo Heboh Hingga Super Hemat

Sempat menjadi teka-teki, akhirnya penyanyi Nella Kharisma dan Dory Harsa mengumumkan pernikahan mereka ke publik.

Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh keduanya dalam salah satu acara e-commerce yang di tayangkan serempak oleh sejumlah stasiun televisi swasta, Rabu 9 Agustus 2020. Sang pelantun "Banyu Moto" secara buka-bukaan mengakui dirinya sudah resmi menjadi istri Dory Harsa. 

Senada dengan hal itu, di media sosial, publik ramai membahas pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa. Terlebih setelah potret hari bahagia mereka tersebar, para penggemar turut merasa semringah, Sebelumnya, jagat media sosial dibuat geger dengan tersebarnya undangan pemberkatan pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa.

Baca Juga: Kurs Dollar Hari Ini, 10 September 2020 Cek Segera di Bank

Lalu Siapakah Sosok Dory Harsa?

Dory menjajaki dunia musik sejak dirinya masuk SMP. Ketika kelas 1 SMA yakni tahun 2008, Dory mulai bergabung dengan grup musik yang mengiringi penampilan campursari Didi Kempot sebagai penabuh kendang, bahkan hingga Didi Kempot meninggal dunia.

Selain karena penampilannya yang kerap menyita publik, Dory yang punya semboyan 'Nangiso Tak Kendangi' atau menangislah akan aku iringi gendang, ini juga kerap terlihat menjiwai permainan kendangnya bersama almarhum Didi Kempot bahkan beberapa kali ia terlihat menangis saat mengiringi penampilan The Godfather of Broken Heart Tersebut.

Hingga kini, Dory sudah mengeluarkan beberapa single lagu genre pop-jawa dengan judul Sing Tak Sayang Ilang, Ninggal Tatu, Ojo Nesu-nesu, Sak Ora-orane, Lara Ati, Tak Mungkin Kembali, Wis Cukup, Aku Cinta Padamu, Banyu Moto, dan My Love.***

 

Editor: Tri Widiyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x