Cek Fakta, Beredar Foto Mie Instan Rasa Bipang Ambawang Tersebar di Medsos

- 27 Mei 2021, 13:02 WIB
Beredar foto Sarimi rasa Bipang Ambawang, ini faktanya.
Beredar foto Sarimi rasa Bipang Ambawang, ini faktanya. /Facebook@AlessandroHutapea

Faktanya, foto mie instan yang beredar tersebut merupakan hasil suntingan dari warganet yang kemudian tersebar di media sosial.

Bahkan, PT. Indofood CBP Sukses Makmur mengklarifikasi kabar hoaks dan mengaku tidak pernah mengeluarkan produk non halal termasuk mie instan.

Baca Juga: Cek Fakta, Beredar Kabar Minum Air Hangat dan Berkumur Air Garam Dapat Hilangkan Virus Corona

Melalui akun instagramnya, Pihak Indomie menegaskan bahwa seluruh produk indomie sudah memperoleh sertifikat halal dari MUI.

“Hai Indomielovers! Kami berkomitmen bahwa seluruh produk Indomie sudah mendapatkan sertifikasi HALAL dari MUI agar aman dan halal dikonsumsi, jadi kamu ngga perlu khawatir. Kami selalu memastikan keamanan & kehalalan produk Indomie selalu terjaga, demi kenyamanan kamu,” tulis akun instagram @Indomie.

Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa produk Sarimi rasa Bipang Ambawang merupakan informasi hoaks misleading content (konten menyesatkan).

Sekali lagi, ditegaskan bahwa produk yang tersebar di media sosial merupakan hasil suntingan gambar.***

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah