Kisah Istri Pertama Bung Karno, Sempat Batal Menikah Terungkap Soekarno Tidak Pernah Sentuh Siti Oetari

- 27 Mei 2021, 20:51 WIB
Presiden Soekarno dan istri pertama Siti Oetari
Presiden Soekarno dan istri pertama Siti Oetari /instagram @tyosatriany/

RINGTIMES BALI - Soekarno adalah presiden pertama Indonesia yang kharismanya masih terus hidup hingga sekarang.

Karena hal tersebutlah Soekarno berhasil merebut hati banyak perempuan. Sepanjang hayatnya, ia diketahui memiliki sembilan orang istri yang memiliki kisah romantis unik dan berbeda, salah satunya adalah Siti Oetari.

Oetari adalah perempuan pertama dalam hidup Soekarno. Perempuan yang merupakan putri sulung dari HOS (Haji Oemar Said) Tjokroaminoto.

Walaupun menikah dengan alasan saling mencintai, rumah tangga Oetari dan Bung Karno tidak bertahan lama karena beberapa alasan.

Dikutip Ringtimesbali dari kanal YouTube Randi Aulia dari buku Istri-istri Soekarno yang ditulis oleh Reni Nuryanti dkk pada 2007, kisah asmara Soekarno dan Oetari sangatlah manis.

Baca Juga: Sejarah Masjid Al Aqsa, Akar Krisis Palestina Part I, Ustad Felix Siauw

Soekarno jatuh hati dengan potret manis Oetari yang merupakan anak dari Tjokroaminoto, pemilik kos Gang 7 Paneleh, Surabaya, di mana Bung Karno tinggal ketika itu.

Mereka jatuh cinta ketika usia Soekarno 18 tahun, sedangkan Oetari empat tahun lebih muda. Untuk memanggil orang yang ia cintai, Bung Karno menyebut Oetari sebagai ‘Lak’.

Ternyata kisah cinta mereka berlanjut sampai mahligai pernikahan dua tahun setelahnya (1921). Atas usulan adik Tjokroaminoto, Sukarno yang berumur 20 diminta menikahi Oetari yang saat itu berusia 18 tahun.

Semua tau kalau Soekarno adalah sosok tegas yang akan teguh kepada setiap pendiriannya, hal ini juga terbawa saat ia melangsungkan pernikahan dengan Oetari. Pernikahan yang digelar dengan sederhana itu sempat tegang sebentar.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x