Kominfo Kembali Buka Program Beasiswa S2, Catat Tanggal dan Prosedurnya

- 25 Februari 2023, 14:59 WIB
Ilustrasi Kominfo membuka kembali program Beasiswa S1.
Ilustrasi Kominfo membuka kembali program Beasiswa S1. /PEXELS/ekrulila

RINGTIMES BALI – Dalam rangka meningkatkan kualitas SDM di era transformasi digital, Kementerian Kominfo kembali menggelar program beasiswa S2 untuk masyarakat.

Tidak terbatas pada perguruan tinggi yang ada di Tanah Air, akan tetapi Kominfo juga membuka kesempatan untuk belajar ke universitas di mancanegara.

Program ini sejatinya telah berlangsung sejak tanggal 22 Februari 2023 dan akan terus berjalan selama satu bulan, berakhir di tanggal 25 Maret tahun yang sama.

Harapannya, akan ada banyak masyarakat yang berpartisipasi, sebagaimana ungkapan Sekretaris Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Kemenkominfo, Haryati.

“Agar ketersediaan SDM unggul di bidang TIK dapat merata sehingga membantu percepatan transformasi digital nasional baik di lingkungan instansi pemerintah maupun swasta,” kata Haryati melalui laman resmi Kominfo, Sabtu 25 Februari 2023.

Kominfo Targetkan Lebih Banyak Masyarakat yang Berpartisipasi

Menurutnya, program Kominfo yang telah berjalan 16 tahun sejak 2007 silam ini telah menetaskan 2.500 lebih masyarakat ke jenjang S2 alias pascasarjana.

“Program ini telah membiayai lebih dari 2.500 masyarakat Indonesia untuk menempuh pendidikan pascasarjana,” ucap Haryati menambahkan.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x