PKN Kelas 10 Halaman 168 169, Tabel 5.5 Perbuatan yang Kurang Menunjukkan Adanya Sikap Bela Negara

- 3 Desember 2022, 18:00 WIB
Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10
Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 /Buku paket PKN kelas 10/Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BALI – Simak pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 halaman 168 169.

Semoga dengan adanya pembahasan soal ini, para siswa kelas 10 yang akan belajar mata pelajaran PKN dapat terbantu.

Marilah kita simak pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 168 169, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd.

Tugas Kelompok 5.2

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 176, Uji Kompetensi 5, Perbedaan Integrasi Nasional Secara Politis dan Antropologis

Diskusikan dengan kelompok kalian mengenai sikap dan perbuatan yang kurang menunjukkan komitmen, kecintaan pada tanah air, tidak memiliki jiwa patriotisme, tidak mau rela berkorban.

Dan tidak memiliki perhatian terhadap pelaksanaan bela negara dalam bidang hukum, ekonomi, pendidikan, sosial budaya, dan pertahanan keamanan.

Pembahasan: di bawah ini merupakan perbuatan yang kurang menunjukkan adanya sikap bela negara.

Baca Juga: Tugas Mandiri 6.4 Tabel 6.3 Ancaman di Bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM, PKN Kelas 10 Halaman 190

1. Bidang Hukum

Perilakunya adalah melakukan tindakan korupsi.

Untuk langkah penyelesaiannya adalah melakukan rotasi kepemimpinan yang terbukti menyimpang untuk menghindari aksi sogok dan korupsi di kemudian hari.

2. Bidang Ekonomi

Perilakunya adalah hedonisme.

Langkah penyelesaiannya adalah dengan berperilaku arif dan menanamkan pola hidup sederhana agar terhindar dari perilaku konsumerisme.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 176, Uji Kompetensi 5, 3 Syarat Keberhasilan Integrasi Nasional Bangsa Indonesia

3. Bidang Pendidikan

Perilakunya adalah tidak menghormati dan menghargai guru.

Langkah penyelesaiannya adalah dengan melakukan pendekatan fisik dan batin terhadap siswa, baik itu dilakukan oleh guru maupun orang tua agar siswa dapat berperilaku arif dan bijaksana.

4. Bidang Sosial Budaya

Perilakunya adalah bersikap apatis terhadap lingkungan sekitar.

Langkah penyelesaiannya adalah menjadi pribadi yang terbuka dan menyadarkan diri bahwa manusia adalah makhluk sosial.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 169, Tabel 5.5 Perbuatan Kurang Menunjukkan Adanya Sikap Bela Negara

5. Bidang Pertahanan dan Keamanan

Perilakunya adalah melakukan tindakan tawuran.

Langkah penyelesaiannya adalah melakukan pembenahan mental dan cara pandang terhadap pelaku tawuran agar tidak terulang kembali aksi yang sama di kemudian hari.

Itulah pembahasan soal mata pelajaran PKN yang ditujukan untuk siswa dan siswi kelas 10 halaman 168 169 mengenai perbuatan yang kurang menunjukkan adanya sikap bela negara.

Disclaimer: artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x