PSSI Siapkan 60 Ribu Tiket Laga Timnas Indonesia vs Argentina

- 30 Mei 2023, 03:30 WIB
FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina./ Instagram @pssi
FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina./ Instagram @pssi /

RINGTIMES BALI - PSSI menyiapkan kuota sebanyak 60 ribu tiket untuk dijual dalam laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni 2023.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan mengapa pihaknya hanya menyediakan kuota tiket tersebut. Padahal kapasitas maksimum SUGBK adalah 77 ribu penonton.

"Tentu ada beberapa hal yang kita jaga, satu agar kapasitasnya seimbang, ini menjaga keamanan. Selain itu ada pihak-pihak sponsor yang sudah memiliki kuota tiket, itu yang kami jaga," ucap Erick, dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, Senin, 29 Mei 2023.

Menurutnya, selain tiket milik sponsor, sebagian tiket lagi akan dijatah PSSI untuk tamu undangan dari tokoh-tokoh sepak bola internasional.

"Belum lagi kita harapkan juga pada laga ini, beberapa tokoh sepak bola internasional serta beberapa pengurus sepak bola Asia Tenggara, Asia, dan bahkan dunia kita undang datang, supaya melihat bagaimana fasilitas di Indonesia," ujar Menteri BUMN ini.

Sementara untuk harganya sendiri, Erick mengatakan bandrol termurahnya adalah Rp 600 ribu.

"Harga tersebut sudah termasuk pajak dan servis. Untuk Kategori 3 dijual Rp 600 ribu, Kategori 2 Rp 1,2 juta, Kategori 1 Rp 2,5 juta. Sementara untuk VIP Barat dan Timur Rp 4.250.000. Jadi rata-rata harga tiket tetap di Rp 1 jutaan," paparnya..

"Kita akan mulai penjualan tiket pada tanggal 5 Juni khusus untuk BRI card holder. Lalu pada 6-7 Juni baru dimulai penjualan secara umum dengan metode semua pembayaran. Pembelian tiket bisa dilakukan melalui website PSSI dan tiket.com, dan untuk aplikasi, mobile, semuanya bisa," tandasnya.***

Berikut daftar harga tiket Indonesia vs Argentina

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x