Stok Tiga Jenis BBM Capai 83 Ribu Kiloliter Jelang Nyepi, Pertamina: Stok BBM Aman

- 19 Maret 2023, 07:45 WIB
Ilustrasi SPBU. Pertamina menila stok BBM di Bali aman untuk kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Nyepi.
Ilustrasi SPBU. Pertamina menila stok BBM di Bali aman untuk kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Nyepi. /Dok. Pertamina Bali

RINGTIMES BALI- Berdasarkan data dari PT Pertamina, tiga jenis bahan bakar minyak (BBM) yang paling banyak konsumsinya di Bali mencapai 83 ribu kiloliter.

Area Manager Communication, Relations dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara, Deden Muhammad Idhani mengonfirmasi bahwa jumlah tersebut cukup untuk kebutuhan masyarakat Bali menjelang Hari Raya Nyepi dan cuti bersama.

“Stok BBM aman” ujar Deden Muhammad Idhani, dilansir dari Antara, Minggu, 19 Maret 2023.

Berdasarkan penjelasannya, ketersediaan tiga jenis BBM yang paling banyak dikonsumsi masyarakat Bali di antaranya, solar stoknya sebanyak 23.867 kiloliter dengan penyaluran per hari sebanyak 1.987 kiloliter.

Baca Juga: Unit Pelayanan PLN Bangli Siagakan Empat Regu saat Hari Raya Nyepi, Antisipasi Gangguan Listrik

Selanjutnya, ketersediaan Pertamax sebanyak 26.895 kiloliter dengan rata-rata penyaluran per hari mencapai 673 kiloliter.

Kemudian stok Pertalite sebanyak 33.076 kiloliter dan penyaluran per hari sebanyak 3.459 kiloliter.

Menurutnya, rata-rata penyaluran BBM per hari ini mendekati jumlah rata-rata konsumsi pada level konsumen di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).

Sementara itu, tiga jenis BBM tersebutdipasok dari Terminal BBM Sanggaran Denpasar dan Terminal BBM Manggis, Kabupaten Karangasem.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x