Gubernur Bali Usulkan Pencabutan VoA Rusia dan Ukraina, Kadispar: Saya Optimis Wisman Tetap Datang

- 16 Maret 2023, 14:50 WIB
Terkait usulan Gubernur Koster tentang pencabutan VoA Rusia dan Ukraina, Kadispar Bali, Tjok Bagus Pemayun tetap optimis wisman akan tetap datang.
Terkait usulan Gubernur Koster tentang pencabutan VoA Rusia dan Ukraina, Kadispar Bali, Tjok Bagus Pemayun tetap optimis wisman akan tetap datang. /Ringtimes Bali/Ni Made Ari Rismaya Dewi

RINGTIMES BALI - Gubernur Bali, I Wayan Koster memberikan pernyataan terkait usulan pencabutan Visa on Arrival (VoA) Rusia dan Ukraina pada Minggu, 12 Maret 2023.

Pencabutan VoA tersebut menyusul maraknya wisatawan asing (wisman) asal Rusia dan Ukraina yang 'nakal' di Bali.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Bali Tjok Bagus Pemayun menyebutkan bahwa usulan pencabutan VoA berdasarkan pada evaluasi di lapangan.

Baca Juga: Kepala Kejati Bali Diganti, Kasus SPI Unud Tetap Ditelusuri

"(Pernyataan) itu karena memang hasil kita evaluasi monitoring di lapangan. Tapi VoA kan hanya fasilitas. silahkan kalau memang datang ke Bali, kan bisa pakai visa yang seperti biasa," ujarnya pada Kamis, 16 Maret 2023.

Menurutnya usulan yang telah diajukan Gubernur Bali ke Menkumham tersebut tentu tidak dibuat dengan sembarangan dan sudah berdasarkan pada berbagai masukan.

Ia juga tetap optimis dengan jumlah kedatangan wisman dari Rusia dan Ukraina, apabila VoA Rusia dan Ukraina ditiadakan.

Baca Juga: Diduga Korsleting Audio, Mobil Terbakar di Traffic Light Simpang Unud

"Kalau saya optimis (wisman) Rusia tetap akan datang walaupun VoA-nya ditiadakan misalnya. Karena memang Bali sebagai destinasi yang aman dan nyaman," sambungnya.

Halaman:

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x