Pembangunan Jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi Tahap 1 Dimulai, Menteri Basuki Letakkan Batu Pertama

- 7 Februari 2023, 08:04 WIB
Menteri Basuki letakkan batu pertama pembangunan jalan tol.
Menteri Basuki letakkan batu pertama pembangunan jalan tol. /Instagram/@kemenpupr

RINGTIMES BALI - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memulai pembangunan Jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi tahap I.

Pembangunan Jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi tahap I diawali dengan Probolinggo - Besuki lebih dulu sepanjang 49,68 km dan pembangunan Probolinggo - Besuki tersebut dimulai pada Senin 6 Februari 2023, kemarin.

Seperti dilansir dari Instagram @kemenpupr Selasa 7 Februari 2023, terlihat pada salah satu unggahan foto Menteri PUPR Basuki Hadimuljono ditemani jajarannya dalam melaksanakan peletakan batu pertama (groundbreaking).

Pembangunan Tol Probolinggo - Banyuwangi

Ilustrasi Desain Gerbang Tol Kraksaan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi
Ilustrasi Desain Gerbang Tol Kraksaan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi dok. PT Jasa Marga Probolinggo Banyuwangi (JPB)

Dalam kesempatannya, Menteri Basuki mengatakan, Jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi merupakan ruas pamungkas dari Jalan Tol Trans -Jawa yang dimaksud dimana sebelumnya sudah tersambung dari Banten, Jawa Barat hingga Probolinggo Timur, Jawa Timur.

Dengan bertambahnya ruas tol tersebut diharapkan akan semakin memperlancar konektivitas dan distribusi barang/jasa dan tidak hanya itu, ruas tol diharap menjadi roda penggerak perekonomian masyarakat dari Banten hingga Banyuwangi.

Baca Juga: Siasat Luhut Hadapi Kenaikan Harga Minyak Goreng Jelang Ramadhan

Total panjang Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi sendiri mencapai 175,4 km dengan rincian Probolinggo - Besuki sepanjang 49,68 km dan Besuki - Banyuwangi sepanjang 125,72 km dan target rampung di 2024 mendantang.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x