BMKG Jelaskan Penyebab Suhu Dingin Ekstrim di Wilayah NTB

- 9 Juli 2022, 13:00 WIB
Ilustrasi, BMKG penyebab jelaskan suhu dingin di wilayah NTB.
Ilustrasi, BMKG penyebab jelaskan suhu dingin di wilayah NTB. /PIXABAY/

RINGTIMES BALI – Belakangan ini suhu dingin ekstrim melanda berbagai wilayah di Indonesia, salah satunya adalah Nusa Tenggara Barat.

Penyebab suhu dingin ekstrim pada malam hari di Nusa Tenggara Barat dijelaskan oleh Badan Metereologi Klimitologi dan Geofisika (BMKG).

Suhu dingin ekstrim tersebut mulai bisa dirasakan sejak hari Kamis, 7 Juli 2022, dari malam hari sampai menuju pagi hari.

Baca Juga: BMKG Ungkap Suhu Dingin Ekstrim di Pulau Jawa

Seperti dijelaskan oleh Aprilia Mustika Dewi selaku Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid, suhu di wilayah Nusa Tenggara Barat terasa sangat dingin karena saat ini Australia memasuki musim dingin.

Musim dingin di Australia, membawa udara kering ke Indonesia, hingga masuk NTB. Maka, hal tersebut membuat seluruh wilayah di Nusa Tenggara Barat di malam hari terasa sangat dingin.

Selain itu wilayah di Nusa Tenggara Barat saat ini memasuki musim kemarau sehingga suhu pada malam hari menjadi sangat dingin.

Baca Juga: BMKG Ungkap Fenomena Suhu Dingin di Indonesia

Hal tersebut disebabkan oleh jarangnya pertumbuhan awan di musim kemaru, udara yang masuk akan langsung masuk ke permukaan tanpa halangan dari awan.

"Saat ini sebagian besar wilayah NTB telah memasuki musim kemarau. Ketika musim kemarau telah tiba suhu akan terasa lebih dingin dari biasanya karena dipengaruhi oleh angin muson Australia yang membawa massa udara kering dan bersifat dingin," kata Aprilia, dilansir dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x