Target Tingkatkan Ekonomi Lewat Pariwisata, Bea Cukai Denpasar Gelar Simakrama

- 20 Januari 2022, 14:42 WIB
Bea Cukai Denpasar gelar Simakrama untuk meningkatkan ekonomi dari sisi pariwisata
Bea Cukai Denpasar gelar Simakrama untuk meningkatkan ekonomi dari sisi pariwisata /Ni Putu Putri Muliantari/Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Bea Cukai Denpasar menggelar Simakrama bertajuk Capai Pertumbuhan Ekonomi dengan Kebangkitan Pariwisata Bali. 

Simakrama besutan Bea Cukai Denpasar menyasar stakeholder dan instansi-instansi untuk mendorong peningkatan ekonomi Bali melalui sektor pariwisata. 

Simakrama yang juga dihadiri Kepala Kantor Wilayah DJBC Bali Nusra dilangsungkan di Kantor Bea Cukai Denpasar dengan agenda diskusi terkait peningkatan ekonomi lewat pariwisata serta pemberian penghargaan. 

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Soal Penilaian Harian Kelas 1 SD Tema 6 Subtema 3, Uraian dan Essay

Sesi diskusi diisi oleh Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Rizki Ernadi Wimanda, berdasarkan data indikator ekonomi di Bali banyak penurunan yang terjadi sejak pandemi Covid-19. 

Selain itu karena Bali ditopang oleh pariwisata, tingkat pengangguran justru meningkat. 

Dari angka pengangguran sebelumnya 1,5% kini menjadi 5,6%, Bali berada di peringkat 19 nasional. 

Baca Juga: Download Lagu Janji Setia – Tiara Andini MP3 MP4 Beserta Lirik, Mudah dan Gratis

Namun Rizki Ernadi Wimanda menjelaskan bahwa ada kabar baik terkait peningkatan ekonomi di Bali. 

“Tingkat mobilitas triwulan keempat pada 2021 mengalami peningkatan. Jumlah wisatawan mancanegara yang datang ke Bali totalnya 433 penumpang dan wisatawan nusantara sekitar 1,88 Juta penumpang,” kata Rizki pada 20 Januari 2022. 

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x