CPNS 2021 akan Dibuka, Berikut Jawaban KemenPAN RB Terkini

- 4 November 2020, 10:32 WIB
CPNS 2021 akan Dibuka, Berikut Jawaban KemenPAN RB Terkini
CPNS 2021 akan Dibuka, Berikut Jawaban KemenPAN RB Terkini /

RINGTIMES BALI - Pemerintah melalui KemenPAN RB akan membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021. Informasi tersebut telah beredar jauh-jauh hari, masyarakat pun kini bertanya-tanya kapan tanggal pasti dibukanya dibukanya pendaftaran CPNS 2021.

Sebelumnya diberitakan RINGTIMES BALI, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo belum lama ini mengatakan, pihaknya akan membuka kuota CPNS di 2021 sebanyak 1 juta orang.

Dan dia mengatakan akan mengalokasikannya khusus untuk tenaga kerja guru, dokter umum dan spesialis, perawat, penyuluh pertanian dan pengairan dan sebagainya.

Baca Juga: Kemenpan RB akan Buka 1 Juta Formasi CPNS 2021, Simak Ini Rincian yang Paling dibutuhkan

"Penerimaan CPNS 2021, 1 juta dulu kita akan menambah perawat, bidan, dokter umum, penyuluh pertanian dan perairan ini penting sebab soal stunting yang masih sangat tinggi," ucap Menteri PANRB Tjahjo Kumolo belum lama ini.

Satu juta guru kita targetkan, katanya seraya menjelaskan tahun ini tidak ada CPNS untuk guru karena pemerintah ingin fokus menyelesaikan CPNS 2019.

Saat ini sedang dilakukan proses pengajuan serta verifikasi dan validasi usulan masing-masing instansi pemerintah.

Baca Juga: Lolos SKB CPNS 2019? Pelamar Bisa Tak Dapat NIP Jika Tak Memenuhi Ketentuan Ini

"Proses ini akan mempertimbangkan kebutuhan untuk pembangunan nasional dan daerah, serta hasil evaluasi dampak pandemi Covid-19," ucapnya dalam keterangan resminya belum lama ini.

Sementara itu dilansir dari Moreschick, Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik KemenPAN RB sekaligus Juru Bicara KemenPAN RB, Andi Rahadian mengaku hingga saat ini masih belum ada kepastian kapan penerimaan CPNS 2021 akan dilakukan.

"Hingga saat ini, pemerintah sedang fokus menyelesaikan rangkaian penerimaan CPNS untuk formasi 2019 dan juga membahas waktu/bulan yang tepat untuk mengumumkan penerimaan CPNS untuk formasi 2021," ucap Andi.

Halaman:

Editor: Tri Widiyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x