Negara Islam di Dunia Kecam Pendapat Emmanuel Macron, Tak Akan Cegah Penerbitan Kartun Nabi Muhammad

- 27 Oktober 2020, 19:39 WIB
Lecehkan Islam dan Hina Nabi Muhammad, Tokoh Papua Ini Dukung Erdogan
Lecehkan Islam dan Hina Nabi Muhammad, Tokoh Papua Ini Dukung Erdogan /

RINGTIMES BALI - Sehari setelah Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, menghina presiden Prancis. Negara Islam di dunia ikut andil mengecam pendapat presiden Prancis.

Setelah mengeluarkan pernyataan tentang Islam. Presiden Erdogan menyebut Presiden Emmanuel Macron dari Prancis "memerlukan perawatan mental"

Baca Juga: Hari Ini! Shopee Gajian Sale Hadirkan Gratis Ongkir, Cashback 100%, dan Flash Sale 60RB!

Diketahui bahwa presiden Prancis Macrom,  mengeluarkan pernyataan tentang sekulerisme, kebebasan berpendapat, dan soal karikatur Nabi Muhammad, sebelum dan setelah pemenggalan guru di Prancis, Samuel Paty, oleh Muslim fundamentalis.

Guru itu dipenggal setelah ia menunjukkan kartun Nabi Muhammad kepada murid-muridnya dalam diskusi kelas tentang kebebasan berbicara.

Tokoh Papua Christ Wamea ikut bersuara terkait aksi Presiden Prancis Emmanuel Macron, yang mengaku tidak akan mencegah penerbitan kartun yang menghina Nabi Muhammad dengan dalih kebebasan berekspresi.

Baca Juga: ZODIAK TIDAK BERUNTUNG Ramalan Zodiak Gemini, Sagitarius dan Aquarius 28 Oktober 2020

Tetapi komentar Macron menuai protes negara-negara mayoritas Muslim. Macron memicu kontroversi ketika dia mengatakan bahwa Islam adalah agama yang sedang mengalami krisis di seluruh dunia.

Kontan saja, pernyataan tersebut langsung memicu kemarahan oleh dunia Arab dan mulim.

Menurutnya, para pemimpin yang masyarakatnya mayoritas muslim sudah sepantasnya marah kepada Presiden Macron.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x