Syekh Ali Jaber Ungkap Pelaku Ingin Tusuk Saya Kedua Kalinya

- 14 September 2020, 12:50 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber /Facebook


RINGTIMES BALI -
Polisi telah menangkap pelaku penusukan Syekh Ali Jaber. Adapun ulama Syekh Ali Jaber ditusuk seorang pria saat memberikan kajian agama di Bandar Lampung, Minggu, 13 September kemarin.

Dalam konferensi pers di Baba Rayan, Bandar Lampung, Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa dirinya sudah ditakdirkan mengalami luka tusukan dalam kejadian itu.

"Saya lihat tangannya posisinya ke atas dia mau tusuk, jalan Allah takdirkan tangan saya bergerak. Mungkin kalau tidak sasarannya ke leher atau ke kepala," ujarnya, Senin, 14 September 2020.

Baca Juga: Fakta Menarik Dibalik Penusukan Syekh Ali Jaber, Salah Satunya Pelaku Sering Memimpikan Korban

Dia melihat kejadian itu setelah menusuk, pelaku masih berdiri tegak dan melihat tajam kepadanya. Dia jugamelihat jika pelaku akan menusuk untuk kedua kalinya.

"Saat saya lihat posisi titik berdiri, anak itu masih pegang piasunya, dia belum lepas dan sangat kuat. Dia ingin menarik, dan ingin tusuk lagi," tegasnya.

Mengetahui itu, Syekh Ali berusaha melawan. Namun jamaah yang berada di lokasi bergerak cepat sehingga sesegera mungkin mengamankan pelaku.

Baca Juga: Peristiwa Hari Ini: Fakta Menarik Dibalik Ledakan Bom Bursa Efek Jakarta

"Maka saya langsung lawan dengan gerakkan tangan ke arah kiri, dan pisaunya patah dan diperiksa menusuk ke dalam sedalam 8 cm," jelas dia.

Syekh Ali menjelaskan jika sudah ada cucuran tangan di lengan kanannya akibat tusukan itu.

Halaman:

Editor: Tri Widiyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x