Saldo Rekening Belum Bertambah, Ternyata Ini Penyebab Bantuan BPNT dan PKH Belum Cair

- 11 Januari 2021, 14:00 WIB
Saldo Rekening Belum Bertambah, Ternyata Ini Penyebab Bantuan BPNT dan PKH Belum Cair
Saldo Rekening Belum Bertambah, Ternyata Ini Penyebab Bantuan BPNT dan PKH Belum Cair /Pixabay/Peggy_Marco

RINGTIMES BALI - Pada 2021, pemerintah masih melanjutkan pemberian bantuan tunai kepad masyarakat terdampak Covid_19. Bantuan yang diperpanjang diantaranya adalah PKH, BPNT, dan BST.

Bantuan sosial dari Kemensos yakni BPNT, PKH dan BST ini mulai dicairkan tanggal 4 Januari 2021. Presiden Jokowi menyebut bahwa proses pencairan bansos tidak akan mengalami pemotongan. 

Menteri Sosial telah menyatakan bahwa pencairan Bansos BPNT dan PKH akan berlangsung dari 4 Januari 2021 sampai 10 Januari 2021. Namun hingga kemarin masih banyak keluarga Penerima manfaat (KPM) yang belum menerima pencairan bantuan tersebut.

Baca Juga: Pramugari Sriwijaya Air asal Denpasar Ikut dalam Pesawat SJ182, Keluarga Gelar Doa Bersama

Presiden Jokowi menyebut bahwa pencairan BPNT dan PKH akan dilakukan secara bertahap dari tanggal 4 Januari  hingga 10 Januari 2021. Sebagaimana dikutip RINGTIMES BALI dari video yang diunggah kanal YouTube  Lisvika Channel pada 11 Januari 2021, berikut alasan saldo BPNT dan PKH Anda belum cair. 

Penyaluran bantuan BPNT dan PKH ternyata mengalami kendala dari Bank Himbara dan PT Pos Indonesia. Bank penyalur bansos BPNT dan PKH terdiri dari Bank BRI, Bank BNI, Bank Mandiri dan Bank BTN.

Sinkronisasi data KPM di bank penyalur mengalami kendala karena ada beberapa rekening KPM yang tidak langsung ter link. Keterbatasan sistem ini membuat penyaluran saldo BPNT dan PKH akan mengalami  keterlambatan.

Baca Juga: Twitter Hapus Akun Donald Trump Hanya Karena Alasan Ini

KPM diharapkan bersabar menunggu proses pencairan bantuan ini. Meskipun melewati tanggal 10 Januari 2021 yang telah ditetapkan, bantuan dipastikan akan cair dan tidak akan dipotong sama sekali.***

Editor: I GA Putu Yuliani Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x