Ternyata Tidak Semua Dapat Bansos Taperum PNS, Simak Kriteria yang Dapat

- 10 Januari 2021, 11:30 WIB
Ternyata Tidak Semua Dapat Bansos Taperum PNS, Simak Kriteria yang Dapat.
Ternyata Tidak Semua Dapat Bansos Taperum PNS, Simak Kriteria yang Dapat. /ANTARA/Sigid Kurniawan

RINGTIMES BALI - Tidak semua pensiunan PNS dapat menerima pengembalian dana Taperum atau bansos bagi para pensiun ASN. Simak kriteria penerimanya di artikel ini.

Pemerintah akan mencairkan bansos khusus untuk para pensiunan PNS. Hal ini sebagaimana disampaikan Direktur Operasi Pengerahan Dana BP Tapera Budi Santoso dalam keterangan resminya di laman tapera.go.id, dikutip Minggu, 10 Januari 2021.

Namun ternyata tidak semua pensiunan PNS dapat pengembalian dana ini. Ia mengatakan PNS yang pensiun sebelum Mei 2019 sudah memperoleh dana Taperum.

Baca Juga: Bansos Pensiunan PNS Resmi Disalurkan Januari, Cek Jadwalnya Akan Ditransfer Langsung

Bansos taperum PNS yang dikembalikan itu telah memperhitungkan manfaat bantuan yang pernah diterima selama menjadi peserta bapertarum PNS Badan pengelola Tabungan perumahan rakyat, sebagaimana dikutip ringtimesbali.com dari video di kanal YouTube Berita PNS, yang diunggah Minggu 10 Januari 2021.

Dengan kata lain, katanya dana taperum hanya diberikan pada PNS yang pensiun pada periode Mei 2019 hingga Desember 2020.

BP Tapera kata Budi, menggandeng PT Taspen, persero untuk mencairkan dana tersebut, pihaknya bekerjasama dengan PT Taspen, Persero setelah proses verifikasi dan validasi data penghitungan saldo individu PNS.

Baca Juga: Dana Taperum PNS Segera Cair, Cek Jadwalnya dan Lakukan Ini

Awalnya dana ini dikelola oleh Bapertarum sebelum dibubarkan secara resmi pada tanggal 23 Maret 2018. Lembaga ini kemudian digantikan oleh BP Tapera yang dibentuk berdasarkan UU No.4 tahun 2016. Sebelumnya Deputi Komisioner Bidang Pengerahan Dana BP Tapera Eko Ariyantoro menyebut dana tapera akan diberikan pada pensiunan PNS.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: tapera.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x