Kata Sandi Netizen Indonesia Mudah Diretas, Berikut Cara Amankan Password

- 26 November 2021, 14:50 WIB
Ilustrasi kata sandi Indonesia mudah diretas, berikut cara amankan password.
Ilustrasi kata sandi Indonesia mudah diretas, berikut cara amankan password. /PIXABAY

RINGTIMES BALI – Kata sandi netizen Indonesia mudah sekali diretas. Bahkan menurut sebuah data, password netizen Indonesia bisa diretas kurang dari 1 detik.

Password netizen ini termasuk sangat lemah karena hanya menggunakan angka dan huruf saja. Lemahnya password ini juga karena ketidakpedulian masyarakat Indonesia tentang data pribadi mereka.

Di Indonesia, password yang paling sering digunakan netizen ini biasanya angka dari 1 sampai 8 dan ada yang unik seperti “sayang” ataupun “cantik”.

Baca Juga: Email FBI Dibobol Hacker, Peretas Kirim Puluhan Ribu Pesan Peringatan

Dikutip dari salah satu penyedia VPN terkenal di dunia NordVPN pada Jumat 26 November 2021, Nordpass merilis laporan tentang password yang sering dipakai oleh masyarakat Indonesia.

Netizen sering sekali menggunakan password tanpa menggunakan gabungan huruf dan angka. Ini sangat berdampak buruk bagi keamanan data pribadi yang pastinya bisa disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Dalam laporannya, kata kunci yang paling umum digunakan yakni “12345” digunakan sebanyak 584.280 orang untuk mengamankan akunnya.

Baca Juga: Denny Darko Ramal Peretas Akun Telegram Novel Baswedan, 'Banyak Pimpinan yang Marah'

Namun sayangnya, password ini dapat diretas hanya dengan waktu yang sangat singkat, bahkan berada di bawah 1 detik.

Penggunaan kata kunci yang baik akan memberikan proteksi yang baik juga pada akun anda. Jika menggunakan password yang lemah, pastinya akunmu akan mudah dibobol

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Nordpass


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x