Krisi Chip Dunia, Produksi PS5 Terganggu dan Melambat

- 16 November 2021, 13:46 WIB
PS5 versi beta tambah dukungan SSD M.2
PS5 versi beta tambah dukungan SSD M.2 /Tangkapan layar Instagram.com/@playstation

RINGTIMES BALI – Krisis chip dunia kini mulai membebani perusahaan konsol game. Selain Playstation, Xbox juga terdampak krisis ini.

Krisis chip ini sangat mempengaruhi produksi konsol terbaru Playstation, yakni PS5. Sempat mengalami soldout besar-besaran saat pertama kali diluncurkan, kini kelangkaan PS5 akan semakin parah

Pada awal debut PS5, banyak pencinta konsol dari perusahaan besar Sony ini berebut, bahkan ada yang sampai menunggu berhari-hari untuk mendapatkan konsol terbaru.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Game 'Horizon Zero Dawn' Gratis dari PlayStation

Dikutip dari laman The Verge, Sony saat ini sedang berjuang untuk memenuhi permintaan konsol game terbaru tersebut.

Konsol yang menggunakan teknologi baru ini juga membutuhkan chip baru namun supply chip dunia yang terbatas membuat produksi konsol menjadi terhambat.

Sony yang telah berusaha untuk memenuhi permintaan pasar melaporkan secara internal akan mengurangi produksi PS5. Pengurangan ini akan berdampak pada harga PS5 di pasaran.

Baca Juga: Youtuber Viral Setelah Menerobos Banjir Sambil Membawa PS5

Pada awalnya, perusahaan itu berencana akan membuat 16 juta konsol antara april 2021 dan maret 2022, namun angka tersebut kembali diperbaharui menjadi hanya 15 juta unit.

Halaman:

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x