8 Cara Balas Dendam Elegan pada Pacar yang Selingkuh, Salah Satunya Menjadi Sukses

11 Juni 2021, 16:17 WIB
Berikut 8 cara elegan membalas dendam kepada pacar yang menyelingkuhi Anda. / Tangkap layar YouTube/Rumus Cinta/

RINGTIMES BALI –  Kesetiaan merupaka hal utama dalam menjalin sebuah hubungan.

Jika pasanganmu tidak setia, maka sudah pasti hubungan Anda akan rusak.

Semua orang tentunya ingin memiliki pasangan yang setia sampai akhir hayatnya.

Tetapi jika kamu mengetahui pasangan yang sangat kamu percaya ternyata bermain api di belakangmu, tentu saja kamu ingin putus dengannya.

Terkadang, balas dendam kepada orang yang sudah berselingkuh memang perlu dilakukan.

Baca Juga: 5 Hal yang Buat Cowok Minder Pacaran Sama Kamu, Salah Satunya Tinggi Badan dan Jabatan

Namun, balas dendam pada si tukang selingkuh memerlukan cara yang elegan.

Dilansir dari kanal YouTube Rumus Cinta pada 11 Juni 2021 berikut 8 cara elegan balas dendam dengan pacar yang selingkuh dan meninggalkanmu.

1. Terima perasaanmu

Sangat normal bila kamu merasa sakit hati, ketakutan, stres dan kebingungan sementara waktu.

Menerima kenyataan bahwa pasangan berselingkuh memang hal yang sulit tapi jika kamu mengikhlaskannya maka pikiran dan perasaan kamu akan lebih tenang dan sehat.

2. Jangan membalas dendam

Dikhianati oleh pasanganmu dapat menyebabkan emosi dan berfikir untuk balas dendam.

Baca Juga: 6 Hal yang Bikin Pria Merasa Beruntung Memiliki Kamu, Salah Satunya Punya Ambisi Masa Depan

Dengan begitu kamu mendapatkan kepuasan sementara, tetapi pada akhirnya mereka bisa melawan kamu sehingga kamu tak bisa berfokus untuk move on.

3. Berubah menjadi lebih mempesona

Tunjukkan padanya bahwa setelah perbuatannya itu, kamu justru lebih bersinar dan memperbaiki diri menjadi lebih baik lagi.

Sampai-sampai ada banyak sekali orang yang menyukaimu dan ingin membahagiakanmu.

Tidak ada yang lebih baik dari membiarkan dia menggigit jarinya karena telah menyiakan kamu.

Biarkan dia tahu bahwa ia telah menyia-nyiakan wanita hebat. Tidak perlu menguubah dirimu menjadi pribadi yang lain, tapi kembangkanlah potensi dirimu.

Dengan begini, kamu bisa membanggakan dirimu di depannya.

Baca Juga: 5 Tanda Hubungan Tidak Direstui Orang Tua, Salah Satunya Sering Dikenalkan dengan Anak Temannya

4. Bahagia tanpanya

Setelah putus atau berpisah jangan sampai dia melihat kalau kamu menderita atau kesepian tanpanya.

Balas dendamlah dengan menjalani hidup bahagia. Sebab dengan begitu, dia jadi sadar bahwa dirinya tidak seberharga itu untuk dirindukan dan dicari setelah meninggalkanmu.

5. Berhubungan dengan orang yang lebih baik dari dia

Balas dendam elegan selanjutnya adalah menjalin hubungan dengan seseorang yang lebih baik dari dia.

Tunjukkan bahwa kamu bisa mendapatkan yang lebih dari dirinya dan bahagia dalam hubungan yang baru.

Kamu cukup membuatnya sadar bahwa dia bukanlah apa-apa di matamu.

Baca Juga: 5 Ciri Pria Selalu Lindungi Pasangan, Salah Satunya Rela Berkorban

6. Sukses dalam hidup

Putus atau kecewa dengan orang yang kamu cintai bukanlah akhir dari dunia. Jadilah sukses dalam hidupmu.

Buat dia menyesal karena telah menyia-nyiakan kamu yang kini telah sukses.

7. Total tak peduli padanya

Kamu harus bisa benar-benar tidak peduli dengannya dan saat dihubungi olehnya acuhkan saja.

Jangan sampai kamu terlihat lemah di hadapannya dan buatlah dia meradang karena kamu abaikan.

8. Menjaga kesehatan tubuh

Setelah putus, kamu mungkin akan merasa stres ataupun mengalami masalah kesehatan pada tubuh.

Maka dari itu, kamu wajib menjaga kesehatan tubuh mu makan teratur dan istirahat lah agar kamu tidak menyiksa diri.

Itulah 8 cara balas dendam yang elegan saat diselingkuhi oleh pacarmu.***

 

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler