Apakah Penyakit Alzheimer dan Pikun Itu Sama? Berikut Penjelasannya

- 7 November 2020, 20:05 WIB
Perbedaan Alzheimer dengan Pikun
Perbedaan Alzheimer dengan Pikun /PIXABAY/Besnopile

Cara penanganan yang ada saat ini hanya bertujuan untuk meredakan gejala, memperlambat perkembangan penyakit, serta membantu untuk dapat tetap hidup semandiri mungkin.

Banyaknya orang yang tidak memahami kondisi tergelincirnya memori seperti itu sebagai kondisi demensia, membuat penyakit ini sering terabaikan. Padahal, beberapa penelitian telah menyebut bahwa gejala demensia dapat terlihat 12 tahun sebelum pasien didiagnosa.

Baca Juga: Wajib Tahu, Gejala Pikun dan Pengobatan yang Dapat Dilakukan

Periset di Amerika Serikat menemukan 80 persen pasien demensia, mulai mengalami penurunan ingatan bertahun-tahun sebelumnya.

Memang, sebagian para ahli mengatakan tidak perlu khawatir kepada pasien yang mengeluhkan sering lupa meletakkan barang.

Namun tetap saja, jika situasi seperti itu sering dilakukan oleh lansia, anggota keluarga yang lain harus mulai menyadari dan melakukan pencegahan untuk membuat kondisinya tidak semakin akut.

Baca Juga: Mengapa Orang Bisa Pikun? Berikut Penjelasan dan Penyebabnya

Bagaimana cara membedakan lupa normal dan lupa yang disebabkan oleh adanya demensia? Jika lupa biasa (apalagi pada lansia), biasanya mereka dapat mengingat kembali.

Meskipun membutuhkan waktu yang lebih lama untuk mengingatnya, atau dengan pancingan tertentu. Hal ini disebabkan karena lupa biasa, maka untuk activity daily living (ADL) pun juga masih mandiri.

Sedangkan pada demensia, lupa akan hal yang baru sehingga akan bertanya berulang-ulang, dan dalam melakukan ADL pun juga perlu bantuan karena tidak bisa melakukannya sendiri.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x