Waspada, Gejala-gejala Tekanan Darah Tinggi yang Harus Anda Ketahui

- 6 November 2020, 18:20 WIB
Gejala Tekanan Darah Tinggi
Gejala Tekanan Darah Tinggi /PIXABAY/Stevepb

RINGTIMES BALI – Tekanan darah tinggi pada umumnya tidak memiliki gejala apapun terhadap penderitanya, dan biasanya gejala-gejala tekanan darah tinggi tersebut hanya akan muncul pada kondisi yang sudah parah.

Cara terbaik untuk mengetahui apakah seseorang tersebut mengalami tekanan darah tinggi, yakni dengan memeriksakan ke dokter dan melakukan pembacaan tekanan darah secara teratur.

Jika seseorang memiliki riwayat keluarga yang menderita sakit jantung dan stroke, maka anda dapat melakukan pemeriksaan dan pembacaan tekanan darah secara teratur yakni dua kali dalam setahun.

Baca Juga: Hati-hati, Kenali Tekanan Darah Tinggi dan Penyebabnya

Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi, atau mencegah terjadinya masalah kesehatan tekanan darah tinggi pada anda.

Sehingga dokter dapat mengetahui semua kemungkinan masalah kesehatan pada anda, sebelum terjadi masalah lainnya.

Meski demikian, pada kasus-kasus tertentu yang kondisinya sudah sangat parah, gejala-gejala tekanan darah tinggi berikut ini dapat dikaitkan dengan munculnya tekanan darah tinggi tersebut.

Baca Juga: Sudah Cair, BLT Subsidi Gaji Gelombang 2 Gagal Ditransfer ke 152 Rekening Ini, Ternyata Ini Sebabnya

Dilansir ringtimesbali.com dari Healthline, gejala-gejala tekanan darah tinggi pada kondisi yang sudah parah meliputi, sakit kepala, sesak nafas, sering mimisan, pusing, nyeri dada, serta perubahan visual darah dalam urin.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x