Wajib Nonton! Pentingnya Kesehatan Mental dalam Serial ‘Ratched’

- 21 Oktober 2020, 11:59 WIB
Wajib Nonton! Pentingnya Kesehatan Mental dalam Serial ‘Ratched’
Wajib Nonton! Pentingnya Kesehatan Mental dalam Serial ‘Ratched’ /indiewire.com/

RINGTIMES BALI – Ratched menjadi salah satu serial debut yang paling banyak ditonton melalui layanan streaming Netflix sepanjang tahun 2020. Sejak 28 hari setelah serial ini dirilis, sudah ditonton oleh sebanyak 48 juta orang.

Sementara itu, Ratched juga menduduki chart serial mingguan pada tanggal 14-20 September 2020, yang telah ditonton selama 972 juta menit pada akhir pekan.

Serial Ratched digarap berdasarkan pada sebuah novel “One Flew Over The Cuckoo’s Nest” (1962) karya Ken Kesey. Kisah novel ini berfokus pada studi tentang pikiran manusia yang berada di rumah sakit jiwa Oregon.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Ngopi Enak di Bali, Dijamin Rasa Kopinya Bikin Nagih!

Pada tahun 1975, novel ini juga pernah diadaptasi menjadi sebuah film yang menampilkan Jack Nicholson yang telah berhasil meraih sederet penghargaan bergengsi, termasuk menjadi film terbaik pada Oscar tahun 1976.

Serial Ratched yang tayang perdana pada tanggal 19 September 2020 lalu, dibuat oleh Evan Romansky.

Secara keseluruhan, serial Ratched masih belum bisa mengalahkan serial ‘The Witcher’yang menjadi serial debut paling banyak ditonton dan diminati sepanjang masa.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana Untuk Pemula

‘The Witcher’ yang dibintangi oleh Henry Cavill ini, telah ditonton oleh sebanyak 76 juta orang dalam waktu satu bulan sejak serial ‘The Witcher’ dirilis.

Pemain utama dalam serial ini adalah Sarah Paulson, yang berperan sebagai Mildred Ratched. Diceritakan bahwa Mildred Ratched datang ke California pada tahun 1947 untuk mencari pekerjaan di rumah sakit jiwa terkenal di daerah tersebut.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x