Deddy Corbuzier Ungkap Rasa Duka Ditinggal Syekh Ali Jaber

- 15 Januari 2021, 21:00 WIB
Deddy Corbuzier Ungkap Rasa Duka Ditinggal Syekh Ali Jaber
Deddy Corbuzier Ungkap Rasa Duka Ditinggal Syekh Ali Jaber //Tangkapan layar YouTube @Deddy Corbuzier/@Deddy Corbuzier

RINGTIMES BALI - Indonesia hingga dunia tengah berduka atas kepergian Syekh Ali Jaber. Ulama tersebut merupakan seseorang yang dikagumi banyak orang.

Sosoknya yang selalu dingin dan bijaksana membuat sejumlah orang merasa kehilangan atas meninggalnya almarhum.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Ini 5 Fakta Menarik Sosoknya, Salah satunya Dimakamkan di Lombok

Rasa kehilangan juga dialami oleh Deddy Corbuzier. Dalam video yang diunggah dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier, 14 Januari 2021, Ia sangat kaget atas meninggalnya ulama yang dikaguminya.

“Gue kaget banget, ketika di WhatsApp beberapa teman bahwa Syekh Ali Jaber meninggal dunia.” Kata Deddy

Pada kesempatan tersebut, Deddy hanya mengungkapkan kesedihannya sendiri tanpa ditemani bintang tamu seperti biasanya.

Ia tidak peduli jika unggahan videonya dianggap mencari perhatian netizen. Deddy hanya mengungkapkan kesedihan dan mengenang Syekh Ali Jaber.

Walaupun Deddy hanya diberi kesempatan sekali bertemu, namun ia meyakini bahwa Ulama tersebut memiliki sosok yang luar biasa.

“Berbicara mengenai Syekh Ali Jaber, almarhum datang di podcast saya hanya dengan satu misi, yakni meyakinkan dan memviralkan bahwa sedang baik-baik saja, dan juga meyakinkan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tenang dan tidak menggunakan tameng apapun untuk pembelaan.” Tambah Deddy

Sehari sebelum datang ke podcast Deddy Corbuzier, Syekh Ali Jaber ditusuk oleh seorang laki-laki tidak dikenal ketika sedang berdakwah. Dalam kesempatan tersebut, ia menceritakan kejadian yang sesungguhnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x