5 Tradisi Tahun Baru yang Diyakini Dapat Memberikan Keberuntungan

20 Desember 2021, 11:10 WIB
Berikut Tradisi Tahun Baru di Berbagai Negara yang Diyakini Dapat Memberikan Keberuntungan /PIXABAY/Pexels/

RINGTIMES BALI – Dalam merayakan Tahun Baru, setiap orang memiliki budaya dan caranya tersendiri.

Ada sebagian yang meyakini bahwa memakan makanan tertentu dapat memberikan keberuntungan di Tahun Baru.

Sebagian orang juga ada yang meyakini bahwa beberapa pakaian tertentu yang digunakan pada perayaan Tahun Baru dapat memengaruhi kesehatan, uang, atau hubungan asmara seseorang.

Namun, ada juga yang melakukan tradisi tertentu seperti buang sial di malam pergantian Tahun Baru, agar hal-hal buruk yang dialami selama satu tahun terakhir tidak terulang kembali.

Baca Juga: 4 Ide DIY Hampers Natal dan Tahun Baru, Salah Satunya Hampers untuk Rumah

Dilansir dari goodhousekeeping, berikut ini beberapa tradisi tahun baru dari seluruh dunia, yang dipercaya dapat memberikan keberuntungan pada waktu mendatang.

1. Hidangan Kacang Polong dan Babi

Dikatakan bahwa siapa pun yang membuat hidangan kacang polong, babi, dan nasi ini pada tanggal 1 Januari pada tahun baru, akan mengalami keberuntungan dan kedamaian sepanjang tahun baru.

Kacang polong itu sendiri mewakili koin. Beberapa keluarga di Italia menempatkan satu sen di bawah piring atau menambahkan daging babi ekstra, yang dianggap membawa lebih banyak keberuntungan.

2. Makan 12 Buah dan Memakai Pakaian Pulkadot

Di Filipina, merupakan kebiasaan untuk makan 12 buah utuh. Buah-buah tersebut dikonsumsi setiap satu bulan, satu buah.

Baca Juga: 15 Quotes Pendek Tahun Baru 2022, Penyemangat untuk Perubahan Lebih Baik

Hal ini diyakini untuk mendatangkan kemakmuran dalam satu tahun buah-buahan itu biasanya menjadi makanan saat tengah malam.

Warga di Filipina juga selalu mengenakan pakaian pulkadot pada tanggal 31 Desember, yang dipercaya akan meningkatkan peluang baik untuk tahun baru mendatang.

3. Menonton Bola atau Sesuatu yang Jatuh

Kerumunan warga di New York biasanya berkumpul di Times Square New York City untuk menyaksikan bola jatuh sejak tahun 1907.

Disini warga menyaksikan bola geodesik setinggi 12 kaki, 11.875 pon yang dilapisi 2.688 segitiga Waterford Crystal dan 32.256 LED turun dalam detik-detik atau hitungan mundur menuju pergantian tahun.

Baca Juga: 5 Cara Cermat untuk Mempersiapkan Tahun Baru 2022

Di Kennett Square, juga merayakannya dengan menggunakan jamur raksasa. Tidak ketinggalan juga di New Orleans yang menjatuhkan fleur de lis (sebelumnya pot gumbo besar) untuk merayakan perhitungan pergantian tahun yang dramatis.

Menonton perhitungan mundur dengan konsep unik ini dipercaya akan mendapatkan sebuah keberuntungan bagi yang menyaksikannya.

4. Mengenakan Pakaian Putih dan Melompati Ombak Pantai

Di Brasil memiliki tradisi tahun baru yang sederhana dari negara lain sebelumnya. Warga biasanya menggunakan pakaian berwarna putih pada malam tahun baru.

Setiap orang yang mengenakan pakaian putih dipercaya akan mendapatkan keberuntungan dan kedamaian. Ditambah lagi, pakaian ini akan menghasilkan foto yang bagus.

Baca Juga: 10 Resolusi Tahun Baru 2022 yang Bisa Kamu Ikuti, Salah Satunya Bangun Keuangan

Selain itu, di Brasil juga meyakini jika mereka pergi ke pantai untuk melompati tujuh ombak, mereka akan mendapatkan satu permintaan untuk setiap ombak tersebut.

5. Berbagi Hadiah

Perayaan Natal dilarang di Soviet Rusia, jadi tahun baru menjadi momen untuk berbagi hadiah besar.

Hadiah tidak diberikan oleh Santa tetapi oleh Ded Moroz atau Pastor Frost, yang sering dibantu oleh cucunya, Snegourochka.

Itulah beberapa tradisi yang dilakukan di beberapa negara dalam menyambut tahun baru yang dipercaya memberikan keberuntungan. Jadi, bagaimana cara Anda merayakan tahun baru nanti?***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler