Kunci Jawaban Soal PAT-PAS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka

- 12 Juni 2023, 14:07 WIB
soal PAS Bahasa Indonesia kelas 7 SMP
soal PAS Bahasa Indonesia kelas 7 SMP /Pexels/Pavel Danilyuk/

RINGTIMES BALI- Berikut ini disajikan contoh soal ujian Penilaian Akhir Tahun – Penilaian Akhir Semester (PAT-PAS) Bahasa Indonesia, untuk kelas 7 Sekolah Menengah Pertama (SMP) semester 2 kurikulum merdeka belajar, lengkap dengan kunci jawaban.

Kumpulan soal ujian PAT-PAS Bahasa Indonesia lengkap dengan pembahasan ini, bisa dijadikan bahan belajar siswa-siswi kelas 7 SMP, dalam menghadapi ujian kenaikan kelas.

Dilansir dari kanal YouTube Seribu Satu Ide dan dibimbing oleh Shofia Faridatuz Zahra, S.Pd, lulusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Jember, berikut disajikan latihan soal PAT-PAS Bahasa Indonesia bagi siswa-siswi kelas 7 SMP:

1.Bagian teks berita yang terletak pada alinea pertama dan memuat pokok peristiwa yang akan diberitakan disebut .....

a.Isi berita

b.Teras berita

c.Judul berita

d.Kesimpulan

Jawaban: b

Teras berita merupakan bagian dalam berita yang terletak pada alinea pertama, serta memuat pokok peristiwa yang hendak diberitakan.

  1. Bagian-bagian yang menyusun teks berita terdiri dari.....

a.Judul berita-teras berita-isi berita

b.Teras berita-judul berita-simpulan

c.Orientasi-teras berita-isi berita

d.Pembuka-isi-penutup

Jawaban: a

Susunan yang tepat dari sebuah berita yakni dimulai dari Judul berita-teras berita-isi berita.

  1. Berikut hal-hal yang dapat dilakukan untuk memilih berita agar tidak terjebak dalam berita palsu (hoaks), kecuali.....

a.Memeriksa sumber berita dan keberimbangan berita dari beberapa narasumber agar mendapat gambaran informasi yang utuh.

b.Membaca berita dari alamat situs yang tidak terverifikasi dan ditulis oleh perseorangan.

c.Mencari referensi berita serupa dari situs online resmi, kemudian membandingkan isinya.

d.Mengecek keaslian foto dan video, salah satunya dengan memanfaatkan mesin pencarian google.

Jawaban: b

Jadi yang bukan merupakan hal yang dapat dilakukan, agar tidak terjebak dalam berita hoaks adalah yang membaca berita dari alamat situs yang tidak terverifikasi dan ditulis oleh perseorangan.

  1. Langkah pertama dalam menyusun teks berita adalah.....

a.Menulis teks berita

b.Mengumpulkan fakta-fakta

c.Mencari sumber berita

d.Menentukan judul berita

Jawaban: c

Pencarian sumber-sumber berita merupakan langkah awal sebelum menyusun teks berita.

  1. Buku yang berisi cerita atau kejadian yang tidak sebenarnya dan disusun berdasarkan khayalan atau imajinasi disebut buku.....

a.Fiksi

b.Nonfiksi

c.Bacaan

d.Pengetahuan

Jawaban: a

Fiksi berarti khayalan atau imajinasi dan peristiwa yang tidak benar-benar terjadi.

Demikian latihan atau contoh soal pilihan ganda PAT-PAS Bahasa Indonesia untuk Kelas 7 SMP semester 2, semoga kumpulan latihan soal ini bisa bermanfaat dan sebagai bahan tambahan pembelajaran.

Disclaimer:

Kunci jawaban disertai pembahasan ini bersifat terbuka dan tujuannya untuk membantu siswa-siswi belajar. Kunci jawaban dan pembahasan ini perlu pengembangan dan eksplorasi lebih lanjut, maka dari itu segala penilaian dan kebenarannya tergantung pada Bapak/Ibu Guru.***

Baca Juga: Pembahasan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 180 Kurikulum Merdeka

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah